Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PHK Ribuan Karyawan, Intel Tinggalkan Bisnis Komputer

Intel berencana meninggalkan bisnis komputer usai memutuskan hubungan kerja (PHK) 12 ribu karyawannya.

Penulis: Ruth Vania C
Editor: Sanusi
zoom-in PHK Ribuan Karyawan, Intel Tinggalkan Bisnis Komputer
CHANNEL NEWS ASIA
Logo Intel Corp. 

TRIBUNNEWS.COM, CALIFORNIA - Intel berencana meninggalkan bisnis komputer usai memutuskan hubungan kerja (PHK) 12 ribu karyawannya.

Usai mengumumkan akan melakukan PHK terhadap ribuan karyawannya, perusahaan teknologi raksasa itu akan beralih ke bisnis penyimpanan data komputer.

Intel telah lama menjadi penyedia chip sistem operasi untuk komputer yang kini terus berkembang.

Namun lama-kelamaan penjualan komputer jatuh, terlebih setelah gadget berlayar lebar seperti tablet mulai digemari pasar.

Hal itu memaksa Intel untuk mengalihkan fokus ke area bisnis non-komputer, seperti penyimpanan dan pengolahan data komputer.

Cloud computing atau penyimpanan data komputer merupakan satu dari beberapa bisnis Intel yang masih bertahan.

Sebelumnya diberitakan, Intel berencana melakukan PHK terhadap ribuan karyawannya, atas penjualan perangkat komputernya yang tengah jatuh.

Berita Rekomendasi

Rencana PHK besar-besaran itu akan direalisasikan pada musim semi 2016 ini dan dilakukan di beberapa unit bisnis Intel.

Tak hanya di level karyawan, pemangkasan juga akan dilakukan di level eksekutif, terlebih usai dua eksekutif Intel memutuskan hengkang pekan lalu. (Fortune/Reuters)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas