Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Anak Kembar Nan Menggemaskan Ini yang Bantu Pegangi Veil Meghan Markle

Mereka adalah Brian dan John Mulroney, berusia 7 tahun dan merupakan putra kembar dari sahabat Meghan, Jessica Mulroney

Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Imanuel Nicolas Manafe
zoom-in Anak Kembar Nan Menggemaskan Ini yang Bantu Pegangi Veil Meghan Markle
Ian West-WPA Pool/Getty
Brian dan John Mulroney, anak kembar yang membantu memegangi veil Meghan Markle saat memasuki lorong Kapel St George, Kastil Windsor, dalam pernikahannya dengan Pangeran Harry pada Sabtu sore 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari

TRIBUNNEWS.COM, WINDSOR - Saat Meghan Markle berjalan menyusuri lorong Kapel St George, Kastil Windsor, untuk menikah dengan Pangeran Harry, ia mendapatkan bantuan dari dua anak laki-laki kecil yang menggemaskan.

Dua anak kembar itu terlihat senang dan selalu tersenyum sepanjang berlangsungnya acara.

Mereka adalah Brian dan John Mulroney, berusia 7 tahun dan merupakan putra kembar dari sahabat Meghan, Jessica Mulroney.

Dikutip dari laman People, Sabtu (19/5/2018), keduanya ikut bersama Meghan di dalam mobil Rolls Royce menuju Kapel St George.

Saat tiba di kapel tersebut, kedua anak itu langsung keluar dari mobil dan secara sigap mengambil tugas masing-masing, mereka langsung memegang veil Meghan yang menjuntai ke lantai.

Brian dan John juga bukan keturunan sembarangan, mereka merupakan cucu dari mantan Perdana Menteri Kanada Ben Mulroney.

Berita Rekomendasi

Dalam acara tersebut, kedua anak itu memegang masing-masing sisi sudut veil yang dipakai Meghan, sambil berjalan di belakang wanita yang kini telah resmi bergelar Duchess of Sussex itu.

Putra kembar sahabatnya itu yang setia menemaninya berjalan menyusuri setengah lorong kapel, hingga akhirnya bertemu dengan Pangeran Charles yang kini telah resmi menjadi mertuanya.

Pangeran Charles pun kemudian menyambut dan mendampingi menantunya itu hingga sampai di depan altar.

Brian dan John menjadi dua anak tertua dalam daftar Page Boys di pernikahan Meghan dan Harry, karena usia mereka melebihi bridesmaids dan page boys lainnya, seperti Pangeran George, Putri Charlotte, serta adik perempuan Brian dan John, yakni Ivy Mulroney.

Anggota Page Boys dan Bridesmaids lainnya dalam pesta pernikahan itu juga diisi putri baptis Harry, Florence van Cutsem dan Zalie Warren, lalu putri baptis Meghan yakni Remi dan Rylan Litt, serta Jasper Dyer yang merupakan putra dari teman Harry, Mark Dyer.

Dalam pernikahannya itu, Meghan tidak memiliki seseorang yang mendapatkan kehormatan dan membantunya dalam hari besarnya itu, meskipun Jessica ada dalam acara tersebut.

Jessica memang menyaksikan pernikahan itu, namun ia tidak memiliki kesempatan seperti yang didapatkan Pippa Middleton.

Pippa menjadi satu-satunya orang yang membantu sang kakak, Kate Middleton untuk memegangi veil nya saat memasuki lorong kapel.

Hal itu terjadi pada 2011 silam saat Kate menikahi Pangeran William

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas