Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tangan Saya Menciptakan Monster

sebuah perusahan yang khusus terlibat dalam pembuatan film-film Hollywood di Ibu Kota Selandia Baru, Wellington

Editor: Rachmat Hidayat
zoom-in Tangan Saya Menciptakan Monster
ISTIMEWA
Reynold Tagore bersama Duta Besar Indonesia untuk Selandia Baru, Tantowi Yahya. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- Bernama lengkap Reynold Tagore. Pria asal Surabaya, Jawa Timur ini sejak beberapa waktu lalu bekerja di Weta Digital, sebuah perusahan yang khusus terlibat dalam pembuatan film-film Hollywood di Ibu Kota Selandia Baru, Wellington.

Tepatnya, di bulan Januari tahun 2012 lalu, Reynold, jebolan desain grafis di University of Technology Sydney, Australia ini menetapkan hati, bekerja dan tinggal di negara Kiwi. 

Saat bertemu di salah satu sudut Kota Wellington, Reynold semringah saat ditanya sudah berapa karya monster yang ia buat. Tak berlebihan, Reynold ikut berperan menyukseskan film-film beken milik hollywood.

Berkat karya-karyanya di bidang animasi, mungkin tak ada yang menyangka kalau beberapa diantaranya adalah karya anak bangsa, sentuhan tangan Reynold Tagore.

Saat Presiden Jokowi berkunjung ke Selandia Baru beberapa waktu lalu, adalah Reynold yang membuat patung Garuda Wisnu Kencana. “Keahlian saya memang membuat patung dan monster,” cerita Reynold singkat.

Karya-karyanya bisa dilihat di beberapa film Hollywood. Film Iron Man, Chipmunks, The Hobbit dan bberapa karya film Hollywood lainnya. "Saya (pernah) kerja di film hobbit 1-3. Tangan saya menciptakan monster," canda Reynold sambil tersenyum lebar.

Jejak karya Reynold juga ada di film Wolverine, Iron Man 3, Man of Steel, Planet of The Apes, Jungle Book, Maze Runner 2. Kemudian di film Alvin And The Chipmunks, Justice League, Big Friendly Giant.

Berita Rekomendasi

"Di (film) Hobbit saya bikin, Stone Trolls sama Orc Ma Goblin. Di Wolverine bikin Silver Samurai. Sementara di film Iron Man bikin Ironman Suits," cerita Reynold yang sejak kecil sudah gemar menggambar ini.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas