Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Akun yang Lama Tak Aktif, Mulai Desember 2019 Bakal Dihapus Twitter

Akun Twitter yang tidak aktif selama enam bulan, nantinya akan dikirimi pesan melalui email terkait kemungkinan akun akan dihapus secara permanen.

Penulis: Rica Agustina
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Akun yang Lama Tak Aktif, Mulai Desember 2019 Bakal Dihapus Twitter
Freepik
Twitter Down, Kesulitan Akses Dirasakan Pengguna Twitter via iPhone dan Browser 

Pilih ikon v dari balasan yang ingin ditampilkan, dan pilih tampilkan balasan.

Fitur menyembunyikan balasan tweet tidak dapat dilakukan pada akun yang tweet-nya dilindungi.

Selain itu, balasan yang dihapus oleh penulisnya juga akan hilang dari halaman balasan yang disembunyikan.

TweetDeck umumkan twitter akan luncurkan fitur baru yakni fitur Schedule Tweet
TweetDeck umumkan twitter akan luncurkan fitur baru yakni fitur Schedule Tweet (TweetDeck)

3. Menjadwalkan Tweet

Aplikasi desktop TweetDeck, mengumumkan bahwa Twitter sedang menguji fitur penjadwalan kicauan dengan akses lewat Twitter.com.

Lewat akun resmi Twitter TweetDeck (@TweetDeck), TweetDeck menyebutkan saat ini ada beberapa pengguna yang terpilih untuk mencoba menggunakan fitur Schedule Tweet.

Pengguna yang terpilih tersebut akan dapat menjadwalkan kicauan yang dibuat untuk diunggah beberapa jam kedepan hingga beberapa hari berikutnya.

Berita Rekomendasi

TweetDeck mengatakan, fitur terbaru Twitter tersebut memang terinspirasi dari TweetDeck.

TweetDeck umumkan Twitter akan luncurkan fitur baru yakni fitur Schedule Tweet (TweetDeck)

Sebelumnya, fitur Schedule Tweet sudah ada di TweetDeck.

Namun, nantinya pengguna Twitter juga dapat menggunakannya melalui akses Twitter.com atau aplikasi Twitter pada iOS dan Android.

Fitur penjadwalan ini akan memudahkan pengguna dari kalangan pebisnis yang hendak mengumumkan produknya.

Selain itu fitur ini juga berfungsi atau info tertentu yang harus mengikuti jadwal.

Schedule Tweet yang sangat membantu kegiatan bisnis ini akan segera hadir di Twitter.com dan aplikasi Twitter pada iOS dan Android.

(Tribunnews.com/Rica Agustina)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas