Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dugaan Penyebab Harry dan Meghan Markle Mundur dari Kerajaan Inggris, Ratu Tak Pajang Foto Mereka

Ratu Elizabeth II tak memajang foto Harry dan Meghan Markle, hal ini yang diduga menjadi penyebab keduanya mundur dari Kerajaan Inggris.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Dugaan Penyebab Harry dan Meghan Markle Mundur dari Kerajaan Inggris, Ratu Tak Pajang Foto Mereka
Instagram @sussexroyal / @kensingtonroyal
Ratu Elizabeth II tak memajang foto Harry dan Meghan Markle, hal ini yang diduga menjadi penyebab keduanya mundur dari Kerajaan Inggris. 

TRIBUNNEWS.COM - Ada dua hal terkait Ratu Elizabeth II yang diduga menjadi penyebab Pangeran Harry dan Meghan Markle memilih mundur sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Diketahui pada Rabu (8/1/2020) waktu setempat, Harry dan Meghan mengumumkan rencana mereka mundur sebagai anggota keluarga kerajaan melalui Instagram resmi @sussexroyal.

The Times menuliskan, dugaan penyebab keduanya mundur adalah karena masalah foto.

Menyambut Tahun Baru 2020, Ratu Elizabeth II merilis foto kerajaan bersama tiga ahli warisnya, tanpa menyertakan Pangeran Harry.

Foto kerajaan, Ratu Elizabeth II ditemani Pangeran Charles, William, dan George, yang dirilis awal 2020.
Foto kerajaan, Ratu Elizabeth II ditemani Pangeran Charles, William, dan George, yang dirilis awal 2020. (Ranald Mackechnie/PA via Daily Mirror)

Dalam foto tersebut, Ratu Elizabeth II ditemani Pangeran Charles, Pangeran William, dan Pangeran George.

Baca: Harry dan Meghan Markle Umumkan Mundur dari Istana, Pangeran Charles Dikabarkan akan Ambil Tindakan

Baca: Donald Trump Beri Sanksi pada Iran, Sebut Tak Ingin Gunakan Kekuatan Militer

Berita Rekomendasi

Hal itu diduga membuat Duke dan Duchess of Sussex merasa kecewa karena tidak diajak ikut serta.

"The Times memahami Duke dan Duchess of Sussex merasa kecewa atas perilisan foto suksesi (Ratu dan ahli warisnya, erd) dan melihatnya sebagai sinyal bahwa mereka dikucilkan dari kehidupan kerajaan," tulis The Times dikutip Daily Mirror.

Meski begitu, perilisan foto Ratu Elizabeth II bersama Charles, William, dan George bukanlah pertama kalinya.

Kerajaan Inggris juga pernah merilis foto Ratu Elizabeth II bersama Pangeran Charles, William, dan George pada awal 2016.
Kerajaan Inggris juga pernah merilis foto Ratu Elizabeth II bersama Pangeran Charles, William, dan George pada awal 2016. (Ranald Mackechnie/PA via Daily Mirror)

Pada 2016, kerajaan merilis foto mereka berempat di awal tahun.

Tak hanya itu, diduga Pangeran Harry dan Meghan Markle merasa kecewa saat Ratu Elizabeth II menyampaikan ucapan Hari Natal.


Saat itu, tampak beberapa bingkai foto menjadi penghias meja Ratu ketika ia merekam ucapan Hari Natal di Windsor Castel.

Namun, di antara foto-foto tersebut, tidak ada foto Harry dan Meghan.

Ratu Elizabeth II saat merekam ucapan Hari Natal di Windsor Castle.
Ratu Elizabeth II saat merekam ucapan Hari Natal di Windsor Castle. (PA via Daily Mirror)

"Mereka (Harry dan Meghan, red) menangkap pesan yang sama saat gambar mereka tidak ada di antara foto-foto berbingkai di meja Ratu, saat ia (Ratu, red) menyampaikan ucapan Hari Natal."

"Keputusan mereka untuk mundur dari tugas kerajaan, sebagian, dipicu oleh hal-hal itu," imbuh The Times.

Lebih lanjut, Pangeran Charles dikabarkan akan mengambil tindakan jika Harry dan Meghan benar-benar mundur sebagai anggota keluarga Kerajaan Inggris.

Baca: Iran Serang Pangkalan AS di Irak atas Nama Qasem Soleimani, Trump Konsultasi dengan Pihak Keamanan

Baca: Pasca-Serangan Balas Dendam di Pangkalan AS di Irak, Pejabat Iran: Keluar dari Daerah Kami!

Sebuah laporan mengatakan, Charles akan berhenti mendanai keduanya.

Charles juga disebut-sebut tidak akan memberikan penawaran terhadap Pangeran Harry dan Meghan Markle terkait warisannya.

Dilansir Daily Mirror, padahal selama ini Pangeran Charles menjadi orang yang lebih banyak mendanai kehidupan Harry dan Meghan.

Sementara keduanya hanya mendapat lima persen dari Sovereign Grant.

Pangeran Harry dan Meghan Markle.
Pangeran Harry dan Meghan Markle. (Instagram @sussexroyal)

Otomatis, Harry dan Meghan akan berhenti mendapat pemasukan jika mereka benar-benar memutuskan mundur dari kewajibannya sebagai keluarga kerajaan Inggris.

Keputusan Duke dan Duchess of Sussex mundur dari Kerajaan Inggris dikabarkan tanpa melalui diskusi dengan anggota kerajaan.

Hal itu disebut-sebut membuat Ratu Elizabeth II kecewa.

Serta Pangeran Charles dan William merasa marah.

"Masalahnya adalah mereka tidak bekerja untuk diri mereka sendiri, mereka bekerja untuk sebuah perusahaan keluarga, dan untuk membuat pengumuman semacam ini (mundur dari kerajaan, red) tanpa berkonsultasi adalah hal aneh," terang penulis kerajaan, Penny Junor.

Baca: UPDATE Pasca-Serangan Balas Dendam Iran, Korban Jiwa hingga Donald Trump akan Buat Pernyataan

Baca: FOTO-FOTO Rumah Reynhard Sinaga di Manchester, Tempat Predator Seksual 'Memangsa' Korban-korbannya

Apa yang Terjadi setelah Harry dan Meghan Mundur?

Dilansir Daily Mirror, banyak spekulasi muncul mengenai masa depan Duke dan Duchess of Sussex setelah mundur dari Kerajaan Inggris.

Pangeran Harry dan Meghan Markle diketahui akan melakukan pekerjaan sukarela sebagai bagian dari badan amal baru mereka yang diluncurkan tahun ini.

Tak hanya itu, mereka juga berniat membagi waktu antara Amerika Utara dan Inggris, memberi ruang yang cukup untuk membesarkan Archie.

Pangeran Harry dan Meghan Markle bersama putra mereka, Archie.
Pangeran Harry dan Meghan Markle bersama putra mereka, Archie. (PA Wire via ZUMA Press)

Diketahui, Harry dan Meghan tinggal di Frogmore Cottage selama tinggal di Inggris.

Di sisi lain, belum diketahui secara pasti di mana mereka akan tinggal di Amerika Utara.

Namun, seorang sumber mengatakan kepada TMZ bahwa Harry dan Meghan menyukai Kanada.

Mengenai masalah keuangan, banyak yang berspekulasi keduanya bisa menghasilkan jutaan melalui endorse.

Juga Meghan Markle diperkirakan akan melanjutkan karier beraktingnya.

Pasalnya, saat menjadi anggota Kerajaan Inggris, Pangeran Harry dan Meghan menerima uang dari Sovereign Grant, yang menyumbang lima persen pemasukan mereka.

Baca: Iran Tawarkan Hadiah Rp 1,1 Triliun untuk Kepala Donald Trump, Sebut akan Serang Gedung Putih

Baca: Ayah Reynhard Sinaga Buka Suara Terkait Kasus sang Anak: Hukumannya Sesuai Kejahatannya

Hal ini berarti Harry dan Meghan tidak akan menerima pendapatan tersebut jika resmi mundur.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas