Boeing-737 Alami Kecelakaan saat Mendarat di India: Badan Pesawat Patah Jadi 2 dan Tewaskan 15 Orang
Boeing-737 ini membawa pulang orang-orang India yang telantar di luar negeri akibat pandemi Covid-19
Penulis: Febri Ady Prasetyo
Editor: haerahr

TRIBUNNEWSWIKI.COM - Pesawat Boeing-737 milik Air India Express mengalami kecelakaan saat mendarat di Bandara Kozhikode (Calicut), Kerala, India, pada Jumat (7/8/2020).
Pesawat ini melewati batas landasan pacu dan patah menjadi dua bagian.
Dilansir dari Reuters, (8/8/2020), Boeing-737 ini terbang dari Dubai membawa orang-orang India yang telantar di luar negeri akibat pandemi Covid-19.
Kementerian Penerbangan Sipil India mengatakan ada 190 orang orang di pesawat, penumpang dan kru, dan 10 di antaranya adalah bayi.
Rekaman di televsi memperlihatkan petugas penyelamat bergerak di sekitar pesawat dalam kondisi hujan lebat.
Media melaporkan pesawat itu tergelincir dan hidung pesawat jatuh lebih dulu.
Baca: Kasus Covid-19 di India Tembus 2 Juta, Tertinggi Ketiga di Dunia

Kepala polisi negara bagian Kerala mengatakan setidaknya ada 15 orang tewas dan empat penumpang terjebak di puing-puing pesawat.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.