Mafia dan Covid-19, pandemi ganda di Italia selatan: 'Seluruh sistem mengalami kehancuran'
Pandemi Covid-19 menghantam keras Calibria di Italia selatan seiring dengan jumlah kasus yang tinggi dan sistem kesehatan yang rapuh. Pandemi
"Sampai setengah jam yang lalu, 12 dari 18 tempat tidur perawatan intensif Covid kami terisi," kata Demetrio Labate, sambil mengencangkan pakaian pelindungnya.
"Tapi sekarang ada 11 [tempat tidur]. Kita baru saja kehilangan pasien lain - dia berusia 82 tahun."
Dokter unit perawatan intensif itu memberi kami lapisan keempat sarung tangan bedah kami, memeriksa apakah baju hazmat kami menutupi bagian tubuh kami yang terbuka - dan setelah itu, kami mengikutinya ke bangsal virus corona di Grande Ospedale Metropolitano, rumah sakit terbesar di Calabria, Italia.
Wilayah yang terletak di bagian selatan Italia itu dengan cepat diumumkan sebagai "zona merah" pada awal November saat virus yang mendatangkan kehancurannya.
"Gelombang kedua menghantam kami lebih keras daripada gelombang pertama," katanya, saat ia membimbing kami di antara tempat tidur pasien yang memerlukan bantuan pernapasan.
"Kami kekurangan staf - dan dengan jumlah yang terbatas kami melakukan sejumlah sif ekstra."
Salah satu pasien perempuan dalam keadaan sadar, mengenakan helm ventilasi. Dia melambaikan tangannya dengan singkat: gerakan kecil untuk mengangkat semangat para dokter yang kelelahan.
"Kami melawan ini seperti singa agar tidak jatuh," kata Iole Fantozzi, direktur rumah sakit.
"Gelombang ini dapat diprediksi karena kami merasa bebas selama musim panas ketika kasus sangat rendah dan orang-orang keluar masuk Calabria."

Italia adalah negara pertama di Eropa yang terdampak pandemi dan sempat menjadi episentrum global.