Infeksi, Operasi, dan Lainnya, Penyebab Pangeran Philip Dirawat di Rumah Sakit 8 Kali dalam 10 Tahun
Pangeran Philip beberapa kali dibawa ke sakit karena infeksi dalam beberapa tahun terakhir, satu akibat "kondisi yang sudah ada sebelumnya"
Penulis: Tiara Shelavie
Editor: Gigih
TRIBUNNEWS.COM - Pangeran Philip, Duke of Edinburgh (99) dibawa ke rumah sakit di London dari Kastil Windsor pada Selasa (16/2/2021) malam untuk berjaga-jaga, kata pejabat Istana Buckingham.
"Yang Mulia Duke of Edinburgh dirawat di Rumah Sakit King Edward VII di London, pada Selasa malam," menurut pernyataan istana.
"Dirawatnya Duke di rumah sakit adalah tindakan pencegahan, atas saran dari Dokter Yang Mulia, setelah ia merasa tidak enak badan."
"Duke diperkirakan akan tetap di rumah sakit selama beberapa hari untuk observasi dan istirahat."
Kunjungan itu adalah rumah sakit kedelapannya dalam 10 tahun terakhir, Newsweek melaporkan.
Disebutkan virus corona bukan penyebab kunjungan rumah sakitnya.
Baca juga: Pangeran Philip Habiskan Malam Kedua di Rumah Sakit, Bukan karena Covid-19
Baca juga: Pelayan Tolak Diisolasi Bareg Pangeran Philip, Kepala Staf Rumah Tangga Ratu Elizabeth II Mundur
Pangeran Philip sudah beberapa kali dirawat di Rumah Sakit King Edward VII di London.
Pada Juni 2021, Pangeran Philip dirawat di Rumah Sakit King Edward VII karena infeksi kandung kemih yang menyebabkan ia melewatkan banyak perayaan pesta berlian ratu.
Berita itu diumumkan hanya beberapa jam sebelum ia dijadwalkan menghadiri konser perayaan BBC di luar Istana Buckingham, The Guardian melaporkan pada saat itu.
Sebuah pernyataan istana pada tahun 2012 berbunyi: "Dapat dimengerti, beliau kecewa karena melewatkan konser perayaan berlian malam ini dan acara besok."
Dua bulan kemudian, Philip dirawat di rumah sakit di Skotlandia setelah infeksinya kambuh.
Istana Buckingham berkata pada saat itu: "Duke of Edinburgh menerima pengobatan dengan baik."
Pada Juni 2017, ia dirawat di Rumah Sakit King Edward VII lagi karena infeksi yang timbul dari kondisi yang sudah ada sebelumnya.
Pangeran Charles harus menggantikan ayahnya pada pembukaan parlemen kenegaraan.
Istana Buckingham mengatakan pada saat itu: "Pangeran Philip dalam semangat yang baik tapi kecewa karena melewatkan pembukaan parlemen negara bagian dan Royal Ascot."
Pada 2019, Philip menghabiskan empat malam di Rumah Sakit King Edward VII.
Istana mengonfirmasi bahwa dia dirawat karena "kondisi yang sudah ada sebelumnya".
Pangeran Philip juga pernah dibawa ke Rumah Sakit Papworth di Cambridge pada tahun 2011 karena mengalami nyeri dada dan dirawat karena penyumbatan arteri koroner.
Pada tahun 2013, ia menjalani operasi eksplorasi pada perutnya di Klinik London.
Sedangkan pada tahun 2018 ia menjalani operasi pinggul di Rumah Sakit King Edward VII.
Setelah dipulangkan pada April 2018, ia memiliki waktu sekitar satu bulan untuk kembali bugar sehingga bisa menyaksikan cucunya, Pangeran Harry menikahi Meghan Markle di Kastil Windsor.
Duke pulih pada waktunya untuk mengambil bagian dalam upacara pernikahan tanpa bantuan.
Pangeran Philip dan Ratu Elizabeth II Baru Saja Rayakan Ulang Tahun Pernikahan ke-74
Ratu Inggris Elizabeth (94) dan Pangeran Philip (99) merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-73 pada Jumat (20/11/2020) lalu.
Kali ini, Ratu Elizabeth dan Pangeran Philip tidak dapat berkumpul dengan keluarga mereka karena Inggris saat ini berada di bawah penguncian virus corona.
Elizabeth dan Philip menikah di Westminster Abbey London pada 20 November 1947 lalu, hanya dua tahun setelah berakhirnya Perang Dunia Kedua.
Untuk menandai hari jadi mereka, Istana Buckingham merilis foto pasangan itu yang tersenyum melihat kartu yang dibuat oleh cicitnya Pangeran George, Putri Charlotte dan Pangeran Louis, bersama kartu dan surat lainnya.
Gambar diambil di Kastil Windsor, rumah ratu di sebelah barat London di mana pasangan itu tinggal selama penguncian Covid-19.
Untuk mengenai masa awal pernikahan mereka, Elizabeth mengenakan bros krisan, terbuat dari safir dan berlian, yang dikenakannya saat berfoto di Broadlands di Inggris selatan kala bulan madu mereka.
Pasangan ini pertama kali bertemu ketika mereka menghadiri pernikahan sepupu Philip, Putri Marina dari Yunani, dengan paman Elizabeth, Duke of Kent, pada tahun 1934 silam.
Philip mendapatkan perhatian dari calon istrinya yang ketika itu masih berusia 13 tahun itu yang melakukan kunjungan bersama orang tuanya ke Royal Naval College Inggris di Dartmouth di barat daya Inggris di mana ia adalah seorang kadet.
Baca juga: Ratu Elizabeth II Tampil di Hadapan Publik Tanpa Kenakan Masker, Ini Penjelasan Pihak Kerajaan
Pernikahan Elizabeth dan Philip telah mengalami pasang surut layaknya pasangan suami istri lainnya, mereka tetap memilih bersatu tidak seperti tiga dari empat anak mereka yang pernikahannya telah berakhir dengan perceraian, terutama putra sulung mereka Pangeran Charles yang ditakdirkan buruk dengan mendiang istri pertamanya Putri Diana.
"Dia, cukup sederhana, menjadi kekuatan saya dan tinggal selama bertahun-tahun," ucap Elizabeth ketika pasangan itu merayakan ulang tahun pernikahan mereka yang ke-50 pada tahun 1997.
(Tribunnews.com, Tiara Shelavie/Srihandriatmo Malau)