Ratusan Tentara PBB di Sudan Selatan Disuntik Vaksin Covid-19 Palsu Berisi Air
Militer Thailand menginformasikan seorang dokter militer menyuntikkan vaksin palsu kepada tentara Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Sudan Selatan.

TRIBUNNEWS.COM, BANGKOK - Militer Thailand menginformasikan seorang dokter militer menyuntikkan vaksin Covid-19 palsu, kepada tentara Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) di Sudan Selatan.
Dilansir The Straits News, vaksin palsu itu berupa cairan air biasa.
Dokter tersebut mengatakan kepada tentara PBB bahwa dia menyuntikkan vaksin flu.
Di mana vaksin tersebut, kata dokter tersebut, bisa melindungi dari paparan Covid-19, demikian penjelasan komandan militer Chalermpol Srisawat.
Sedikitnya ada 273 tentara yang diinjeksi menggunakan vaksin abal-abal.
Bahkan mereka dimintai tarif seharga USD 20 atau sekira Rp 285.000.
Penipuan terungkap saat seorang tentara mengaku curiga dengan vaksin tersebut.
Baca juga: Vaksinasi untuk 447 Ribu Orang di Lingkungan TNI Ditargetkan Rampung April
Baca juga: 10.000 Vaksinator TNI Tersertifikasi Ditargetkan Siap Pekan Ini

Sebab botolnya tidak memiliki label apapun.
Kemudian, tentara itu melapor kepada atasan dan terungkap bahwa botol vaksin itu berisi air biasa.
Perwakilan medis PBB meminta pejabat Tentara Angkatan Darat Thailand, untuk memulangkan dokter itu ke Thailand.