Seniman Denmark Pembuat Kartun Nabi Muhammad Meninggal Dunia
Westergaard meninggal dalam tidurnya setelah cukup lama mengalami masalah kesehatan, Minggu (18/7/2021).
Editor: Hasanudin Aco
Via Kompas.TV
Seniman Denmark pembuat kartun Nabi Muhammad, Kurt Westergaard meninggal saat tidur di usia 86 tahun. (Sumber: AP Photo, Miriam Dalsgaard/ POLFOTO, File)
Dia mengatakan penggambaran Nabi Muhamad telah menghasilkan diskusi "penting" mengenai posisi Islam di negara-negara barat dengan nilai-nilai sekuler.
"Saya akan melakukan ini dengan cara yang sama (lagi), karena menurut saya krisis kartun ini adalah katalis yang mengintensifkan adaptasi Islam," katanya.
"Kita berdiskusi tentang dua budaya, dua kepercayaan yang belum pernah dilakukan sebelumnya, dan ini adalah penting."
Sumber: Kompas.TV/BBC Indonesia