Jokowi Semangati Atlet Indonesia di World University Games: Semoga Hasilnya Maksimal
Presiden Jokowi mengapresiasi atas partisipasi atlet Indonesia yang ikut serta dalam ajang olahraga mahasiswa sedunia tersebut.
Penulis: Taufik Ismail
Editor: Muhammad Zulfikar
Laporan Wartawan Tribunnews, Taufik Ismail
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberikan semangat secara langsung kepada para atlet Indonesia yang akan bertanding dalam ajang FISU World University Games, di Chengdu, China pada Jumat, (28/7/2023).
Presiden menemui mereka di Hotel Shangri-La, Chengdu, China.
Baca juga: Iriana Jokowi Usap Wajah dan Baju Bocah Kehujanan di China Tuai Pujian, Nama Jan Ethes Ikut Terseret
Dalam kesempatan tersebut, Presiden Jokowi mengapresiasi atas partisipasi atlet Indonesia yang ikut serta dalam ajang olahraga mahasiswa sedunia tersebut.
“Saya senang di FISU University Games ini kita bisa terus berpartisipasi,” kata Jokowi.
Di hadapan 51 atlet yang akan bertanding, Kepala Negara berpesan bahwa mereka akan bertanding membawa nama Indonesia di kancah internasional.
Baca juga: Jokowi ke Investor Cina: Kalau Ada Masalah di Lapangan Tolong Sampaikan
“Saya minta betul-betul nanti dalam pertandingan semuanya pada posisi yang prima,” tutur Presiden.
Presiden pun turut berharap agar semua atlet yang bertanding dapat memberikan hasil yang maksimal.
“Semangat, sehingga hasil yang kita dapatkan betul-betul hasil yang maksimal,” tandasnya.
Total terdapat 51 atlet mahasiswa Indonesia yang berasal dari 31 perguruan tinggi di tanah air yang ikut serta pada ajang tersebut. Mereka bertanding pada cabang olahraga renang, judo, tenis, atletik, taekwondo, wushu, rowing, dan badminton.
Sejumlah pejabat mendampingi Presiden dalam acara tersebut mereka diantaranya yakni Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Muhadjir Effendy, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, dan Duta Besar RI untuk RRT Djauhari Oratmangun.