Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Abu Obeida: Israel Tunda Penukaran 70 Sandera Hamas, Perpanjang Agresi di Gaza

Juru bicara Brigade Al-Qassam, sayap kanan Hamas, Abu Obeida mengatakan Hamas bisa menukar 70 sandera dengan gencatan senjata selama 5 hari.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in Abu Obeida: Israel Tunda Penukaran 70 Sandera Hamas, Perpanjang Agresi di Gaza
AFP/-
Abu Obeida juru bicara sayap militer Hamas, Brigade Ezzedine al-Qassam yang dirilis oleh kantor media gerakan Hamas Palestina di Gaza pada saluran resmi Telegaram pada 16 Oktober 2023. --- Abu Obeida mengatakan Hamas bersedia menukar 70 sandera dengan gencatan senjata selama 5 hari. 

TRIBUNNEWS.COM - Abu Obeida, juru bicara militer sayap bersenjata Gerakan Perlawanan Palestina Hamas, Brigade Al-Qassam, mengumumkan beberapa hal dalam pidato terbaru pada Senin (13/11/2023).

Abu Obeida mengatakan Israel sengaja menunda kesepakatan pertukaran tahanan untuk memperpanjang agresi di Jalur Gaza.

Melalui saluran Telegram Brigade Al-Qassam, Abu Obeida mengatakan ia berbicara dengan mediator Qatar tentang pertukaran ini.

"Pekan lalu, saudara-saudara mediator Qatar untuk menjamin pembebasan tahanan musuh, termasuk perempuan dan anak-anak dengan imbalan pembebasan 200 anak-anak dan 75 perempuan Palestina," katanya.

"Musuh (Israel) meminta pembebasan 100 perempuan dan anak-anak yang kami tahan di Gaza," kata Abu Obeida, yang menambahkan Hamas ingin ada gencatan senjata selama 5 hari.

Baca juga: Saat Dunia Ingin Israel Setop Bom Gaza, Rusia: Veto AS Lumpuhkan PBB

Gencatan senjata 5 hari itu hanya bisa digunakan untuk membebaskan 70 sandera dan memungkinkan masuknya bantuan kemanusiaan di Jalur Gaza.

"Kami memberi tahu para mediator dalam gencatan senjata lima hari, kami dapat membebaskan 50 perempuan dan anak-anak yang ditahan di Gaza, yang akhirnya mungkin mencapai 70 orang, mengingat rumitnya penahanan para tahanan ini oleh berbagai faksi," lanjutnya, dikutip dari France24.

Berita Rekomendasi

Abu Obeida mengatakan, tawaran itu selalu ditunda oleh Israel, yang menurutnya mengabaikan nyawa warga sipil Palestina dan para sandera.

Juru bicara Hamas itu mengatakan, penundaan kesepakatan di tengah pemboman Israel telah membunuh sejumlah sandera di Jalur Gaza, termasuk tentara Israel, Faoul Assyani.

“Kami memperingatkan musuh (Israel) dan semua pihak yang peduli dengan urusan para tahanan bahwa kelanjutan agresi udara dan darat tidak diragukan lagi membahayakan nyawa para tahanan ini setiap saat," katanya.

Hamas Hancurkan 20 Kendaraan IDF

(FILE) Abu Obaida (tengah), juru bicara Brigade Ezzedine Al-Qassam, sayap bersenjata Hamas, berbicara dalam konferensi pers pada 18 Oktober 2012 di perbatasan Rafah dengan Mesir di Jalur Gaza selatan untuk menandai ulang tahun pertama Hamas. sebuah kesepakatan yang mencakup pertukaran 1.027 tahanan Palestina dengan tentara Israel yang ditangkap, Gilad Shalit. Penculikan tentara Israel Gilad Shalit pada Juni 2006 oleh sekelompok militan Hamas dan lainnya memicu krisis lebih dari lima tahun bagi Israel, yang akhirnya berakhir pada 18 Oktober 2011. AFP PHOTO/SAID KHATIB (Foto oleh SAID KHATIB / AFP )
(FILE) Abu Obaida (tengah), juru bicara Brigade Ezzedine Al-Qassam, sayap bersenjata Hamas, berbicara dalam konferensi pers pada 18 Oktober 2012 di perbatasan Rafah dengan Mesir di Jalur Gaza selatan untuk menandai ulang tahun pertama Hamas. (AFP/SAID KHATIB)

Baca juga: Biden: Israel Diharapkan Tak Ganggu Rumah Sakit Al-Shifa di Gaza

Dalam pidato itu, Abu Obeida melaporkan keberhasilan Hamas dalam menghancurkan 20 kendaraan militer Pasukan Pertahanan Israel (IDF) dalam waktu 48 jam.

"Pejuang kami sedang melakukan operasi pengawasan dan mendekati kendaraan musuh (Israel) serta posisi tentara mereka yang dibentengi," kata Abu Obeida.


Ia menggambarkan pejuang Hamas yang mengarahkan serangan untuk meledakkan tank dan kendaraan lapis baja, menyerang titik benteng Israel dan membom pertemuan IDF dengan mortir dan peluru kendali.

"Dalam 48 jam terakhir, pejuang kami telah berhasil menghancurkan seluruh atau sebagian 20 kendaraan militer, termasuk tank dan kendaraan lapis baja di area infiltrasi pasukan musuh," tambahnya.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas