Netanyahu Siap Gencatan Senjata dengan Hizbullah
Gencatan senjata ini lebih diarahkan untuk mengakhiri pertempuran di perbatasan antara Israel dan Lebanon.
Penulis: Andari Wulan Nugrahani
Editor: Sri Juliati
X/Twitter
PM Israel, Benjamin Netanyahu tetap jalani sidang korupsi pada bulan Desember 2024. Perdana Menteri (PM) Israel, Benjamin Netanyahu, baru-baru ini mengungkapkan kesiapannya untuk melaksanakan kesepakatan gencatan senjata dengan Hizbullah di Lebanon.
Guterres mengatakan pasukan penjaga perdamaian PBB di Lebanon, UNIFIL, dan Koordinator Khusus PBB untuk Lebanon siap mendukung pelaksanaan perjanjian dan mendesak kedua pihak untuk sepenuhnya melaksanakan resolusi Dewan Keamanan 1701.
Resolusi tahun 2006 menyerukan angkatan bersenjata Lebanon dan pasukan penjaga perdamaian PBB menjadi satu-satunya kehadiran militer antara perbatasan dengan Israel dan Sungai Litani, sekitar 30 km (18 mil) di utara.
(Tribunnews.com, Andari Wulan Nugrahani)