Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kebakaran Hutan Los Angeles Meluas ke Utara, Lebih dari 50.000 Warga Dievakuasi

Kebakaran hutan di Los Angeles merembet ke pegunungan terjadi di utara Los Angeles.

Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Kebakaran Hutan Los Angeles Meluas ke Utara, Lebih dari 50.000 Warga Dievakuasi
Tangkapan Layar Video X/Twitter
Kebakaran hutan di Los Angeles merembet ke pegunungan terjadi di utara sejak Rabu (22/1/2025) 

TRIBUNNEWS.COM - Kebakaran hutan di Los Angeles merembet ke pegunungan terjadi di utara Los Angeles.

Kebakaran hutan di wilayah utara Los Angeles ini terjadi mulai Rabu (22/1/2025), pagi waktu setempat.

Namun kebakaran Hughes dengan cepat meluas melalui vegetasi kering dan menyebabkan asap membumbung tinggi di wilayah tersebut.

Akibat kebarakan ini, menyebabkan lebih dari 50.000 penduduk di California Selatan diperintahkan untuk mengungsi.

Hal ini terjadi karena adanya peringatan yang menyusul kebakaran hutan besar yang melanda pegunungan di utara Los Angeles, dikutip dari The Hindustan Express.

Angin Kencang Memperparah Situasi

Angin di wilayah pegunungan tersebut bertiup dengan kecepatan hingga 42 mph (67 kpj) pada siang hari.

Atas situasi ini, prakiraan cuaca melaporkan bahwa hembusan angin meningkat hingga 60 mph (96 kpj) pada hari Rabu dan Kamis.

Berita Rekomendasi

Badan Cuaca Nasional memperingatkan bahwa kondisi berbahaya ini kemungkinan akan berlangsung selama beberapa hari ke depan. 

Upaya Pemadaman yang Intensif

Petugas pemadam kebakaran bekerja keras untuk mengendalikan api, meskipun kondisi yang sulit membuat upaya mereka sangat menantang. 

Kepala Pemadam Kebakaran Kabupaten LA, Anthony Marrone, melaporkan bahwa meskipun beberapa kemajuan telah dicapai, kebakaran ini masih sulit untuk dikendalikan sepenuhnya.

Baca juga: Kebakaran Hutan Los Angeles Merembet ke Utara, Gumpalan Asap Hitam Tebal Menjulang ke Langit

"Petugas pemadam kebakaran bekerja keras menyelesaikan tantangan ini," kata Marrone.

Kebakaran ini juga membuat Jalan tol Interstate 5 ditutup.

Jalan sepanjang 30 mil ini adalah salah satu rute trasnportasi utama utara-selatan di California.

Namun karena api meluas ke puncak bukit dan merembet ke hutan, maka jalan tersebut harus ditutup.

Halaman
12
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas