HP Slate 21 All-in-One Dibanderol Rp 3,9 Juta
Sepertinya kurang seru bermain game sendiri tanpa melibatkan teman atau saudara. Nah, HP menghadirkan perangkat Slate 21 All-in-One.
Penulis: Eko Sutriyanto
Laporan Wartawan Tribunnews.com Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sepertinya kurang seru bermain game sendiri tanpa melibatkan teman atau saudara. Nah, HP menghadirkan perangkat Slate 21 All-in-One.
Menggunakan sistem operasi Android TM 4.2, menawarkan keseruan sebuah tablet - namun dalam format layar sentuh HD berukuran besar sehingga pasangan dan anggota keluarga lain dapat menikmati game yang biasanya cuma bermain sendiri di perangkat indvidu menjadi aktivitas bersama.
Perangkat ini memungkinkan keluarga mengakses konten dengan mudah melalui cloud computing serta menikmatinya pada layar sentuh interaktif yang bisa reclining.
Teknologi dual-band memungkinkan konsumen menikmati streaming musik atau film dan browsing saat bersamaan.
HP Slate 21 memungkinkan pasangan muda dan anggota keluarga lainya bisa menikmati pengalaman online dan hiburan bersama seperti TV streaming , akses video, berbagi konten, dan mencoba aplikasi Android yang menyenangkan.
Fitur DTS Sound & Audio menawarkan pengalaman mendengarkan yang kaya. Dengan perangkat ini, teknologi memang menjadi alat perekat keluarga. HP Slate 21 All-in-One tersedia di Indonesia pada Oktober 2013, dengan harga Rp3.999.999.