Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

G Pro Lite Jadi Android LG Pertama yang Sediakan BBM

Dengan kata lain, pengguna tidak perlu lagi mengunduh BBM karena sudah terpasang ( pre installed ) di perangkat tersebut saat pembelian

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in G Pro Lite Jadi Android LG Pertama yang Sediakan BBM
Dok LG
LG Electronics (LG) mengumumkan debut global smartphone android terbarunya dengan sebutan , LG G Pro Lite hari ini. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - G Pro Lite  akan menjadi perangkat LG pertama yang menyediakan  BBM Out-of-the-Box. BBM™ akan segera tersedia  pre installed  pada LG G Pro Lite yang diproduksi oleh LG Electronics Inc. di seluruh pasar global.

Dengan kata lain, pengguna tidak perlu lagi mengunduh BBM karena sudah terpasang ( pre installed ) di perangkat tersebut saat pembelian.

BlackBerry® setuju pengintegrasian (bundling agreement ) dengan LG Electronics yang memerlukan baik standar maupun virtual preloading (menggunakan LG App Manager) serta memberikan konfirmasi bahwa BBM akan tetap dapat diunduh secara gratis dari Android App Store, termasuk melalui Google Play™.

“BBM digunakan secara luas di dunia yang meliputi wilayah Timur Tengah, Afrika dan Indonesiadimana para pengguna ponsel pintar ( smartphone) yang memiliki kecenderungan kuat dalam menggunakan jejaring sosial”, menurut Kevin Shin, Vice President bidang Marketing untuk negara-negara Asia, Timur Tengah dan CIS ( Commonwealth Independent States ) LG Electronics Mobile Communications Company, Jumat (20/12/2013).

Dikatakannya, LG G Pro Lite menawarkan pengalaman BBM yang optimal dengan tampilan layar besar serta berkualitas tinggi serta fitur Stylus Pen”.

“Orang-orang di seluruh dunia menggunakan BBM untuk berinteraksi satu sama lain dan antusiasmenya luar biasa”, tutur Andrew Bocking, Executive Vice President Blackberry untuk BBM.

BM adalah layanan komunikasi  mobile utama yang memberikan para pelanggannya  privacy, kendali dan kecepatan dalam berkirim pesan, baik dengan satu orang maupun dengan banyak orang atau sebagai bagian dari BBM Group.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas