Ini Spesifikasi Duo Advan versi Barca
ADVAN juga melengkapi tablet terbarunya ini dengan dukungan dual kamera, yakni 8 MP untuk kamera utama dan 5 MP untuk kamera depan
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Ditawarkan secara pre-order lewat Blibli.com dengan harga Rp 1,9 juta, ADVAN mulai memasarkan dua produk terbarunya, ADVAN Barca Tab 7 dan ADVAN Barca Smartphone 5. Satu hal yang menarik dengan kedua perangkat mobile besutan ADVAN tersebut adalah pemanfaatan prosesor octa core dari MediaTek.
Produk pertama, ADVAN Barca Tab 7 telah ditenagai dengan prosesor octa core berkecepatan 1,7 GHz. Tak hanya itu, tablet ini juga telah ditopang dengan GPU Mali 400 untuk memaksimalkan tampilan foto, video bahkan beberapa game berat sekalipun. Untuk urusan sistem operasinya, ADVAN telah menyematkan Android KitKat ke dalam Barca Tab 7.
Memiliki bentang layar 7 inci dengan resolusi 1280 x 800 plus teknologi IPS, ADVAN Barca Tab 7 telah dibekali dengan RAM 1 GBB DDR. Seperti dituturkan oleh Michael, Product Manager ADVAN bahwa dukungan RAM sebesar itu sudah lebih dari cukup untuk memberi rasa nyaman kepada penggunanya dalam menjalankan beragam aplikasi yang ada.
Tak berhenti sampai di situ, ADVAN juga melengkapi tablet terbarunya ini dengan dukungan dual kamera, yakni 8 MP untuk kamera utama dan 5 MP untuk kamera depan. Melihat dukungan kamera yang diberikan, Michael menabahkan bahwa tablet ini cocok untuk memotret berbagai momen menarik yang ada di depan mata pengguna.
Produk kedua yang turut dipasarkan oleh ADVAN dalam rangka kerjasamanya bersama FC Barcelona adalah ADVAN Barca Smartphone 5. Mengusung tagline, 'Absolute Speed', smartphone ini telah ditopang dengan bentang layar 5 inci plus teknologi IPS dengan resolusi 1280 x 720.
Untuk dapur pacunya, smartphone ini telah dibekali dengan prosesor octa core berkecepatan 1,4 GHz. Tak berbeda dengan tabletnya, ADVAN Barca Smartphone 5 juga mengusung penggunaan sistem operasi KitKat dan RAM 1 GB DDR. Untuk ketahanan catu dayanya, tablet ini telah ditunjang dengan baterai berkapasitas 2300 mAh.
Hal menarik lainnya, dukungan kamera yang disematkan oleh ADVAN ke dalam smartphone ini telah menggunakan teknologi Camera Sony IMX 219 dengan CMOS Sensor untuk kamera utama dan kamera depan sama-sama 8 MP. Michael juga menegaskan keunggulan dari kamera tersebut mampu menghasilkan gambar dengan resolusi tinggi walaupun dalam kondisi cahaya yang rendah.
"Dilengkapi dengan feature “Finger V Gesture” dan “Smile Detection” serta adanya “Voice Camera”, semua itu akan memudahkan pengguna untuk berselfie maupun groufie menjadi lebih seru. Seperti kita ketahui bersama, saat ini memotret diri sendiri atau lebih dikenal dengan sebutan selfie sedang populer di mata para pengguna smartphone," tutup Michael.