Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Techno

Ini Fungsi Off Screen Gesture di Oppo R5

Pengguna Oppo R5 bisa memanfaatkan fitur Off Screen Gesture yang merupakan ciri khas antarmuka ColorOS.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Ini Fungsi Off Screen Gesture di Oppo R5
Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM – Dengan ketebalan tak sampai 5 mm, Oppo R5 yang diperkenalkan akhir bulan lalu diklaim pembuatnya sebagai smartphone tertipis di dunia.

Selain bodi ramping, Oppo R5 dibekali kemampuan potret mumpuni dengan sensor "stacked CMOS" 13 megapixel besutan Sony dan aperture f/2.0.

Oppo R5 pun menyediakan cara alternatif yang untuk menjalankan aplikasi kamera ketika pengguna ingin mengambil gambar.

Selain menekan icon aplikasi kamera seperti biasa, pengguna Oppo R5 bisa memanfaatkan fitur Off Screen Gesture yang merupakan ciri khas antarmuka ColorOS di smartphone Oppo.

Fitur ini bisa dipanggil dengan cara menyapukan jari dari sisi luar layar bagian bawah ke tengah layar. Lalu, pada drawing area yang muncul, cukup gambar bentuk lingkaran dengan jari untuk menjalankan aplikasi kamera.

Off Screen Gesture juga bisa dipakai untuk menjalankan aplikasi lain di luar kamera. Dengan menggambar huruf "V", misalnya, Oppo R5 akan membuka aplikasi senter.

Pemilik R5 juga bisa menambahkan gestur buatan sendiri untuk menjalankan fungsi atau aplikasi tertentu sehingga menambah kepraktisan penggunaan sehari-hari.

Berita Rekomendasi
Tags:
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas