6 Cara Hilangkan Jerawat dengan Masker wajah Buatan Sendiri: dari Madu Hingga Coconut Oil
Penggunaan bahan-bahan alami untuk membuat masker wajah dapat membantu memenangkan dan mencegah jerawat.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Simak 6 cara menghilangkan jerawat dengan masker wajah buatan sendiri.
Jerawat adalah sesuatu yang sangat mengganggu kulit wajah.
Jerawat sering membuat kulit menjadi sensitif, meradang dan menyakitkan.
Merawat kulit, menjadi sangat penting ketika Anda berurusan dengan jerawat.
Oleh karena itu, solusi terbaik untuk menghilangkan jerawat adalah menggunakan masker wajah.
Masker wajah dipercaya dapat membuat kulit lebih sehat dan bernutrisi.
Jerawat adalah kondisi kulit yang membandel.
Namun, masker wajah yang mengandung bahan kimia tidak selalu berfungsi untuk menenangkan kulit yang sudah sensitif.
Oleh sebab itu, alasan banyak orang lebih memilih masker wajah buatan sendiri, karena lebih efektif untuk mengatasi kondisi kulit agresif seperti jerawat.
Penggunaan bahan-bahan alami untuk membuat masker wajah dapat membantu memenangkan dan mencegah jerawat.
Baca juga: Bisa Tumpas Jerawat, Ini Manfaat Lain Madu untuk Kesehatan Kulit
Baca juga: 6 Cara menghilangkan Jerawat dengan Pengobatan Rumahan, dari Madu hingga Es Batu
Dikutip dari Boldsky.com, berikut 6 cara menghilangkan jerawat dengan masker buatan sendiri:
1. Madu, Lemon, dan Baking Soda
Madu dan baking soda memiliki sifat antibakteri yang kuat untuk mengangkat kotoran dan bakteri dari wajah.
Selain itu madu dan baking soda dapat membantu menghilangkan jerawat.
Sifat penyembuhan madu juga membantu menenangkan kulit.
Lemon kaya akan vitamin C yang dapat membantu meningkatkan peremajaan kulit dan memperbaiki penampilan kulit.
Cara Penggunaan madu, lemon, dan baking soda.
Bahan-bahan:
- 1 sdm madu
- 1 sdt jus lemon
- 1 sdt baking soda
Cara pakai:
- Campur semua bahan menjadi satu di
- Oleskan campuran tersebut ke wajah mangkuk
- Hindari area dekat mulut dan mata
2. Kunyit, Madu, dan Susu
kunyit kaya akan sifat antibakteri, antiseptik, anti-inflamasi, yang semuanya luar biasa untuk mengobati jerawat.
Sifat antibakteri madu menjadikannya solusi ampuh dari masalah jerawat.
Susu menjadi eksfoliator untuk kulit, asam laktat membantu membersihkan kulit dari kulit mati dan kotoran lainnya, sehingga mengobati jerawat.
Cara penggunaan kunyit, madu, dan susu:
Bahan-bahan:
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 sdm madu
- 1 sdt susu
Cara Pakai:
- Masukkan bubuk kunyit ke dalam mangkuk
- Tambahkan madu
- Lalu aduk kedua bahan tersebut hingga tercampur
- Kemudian, tambahkan susu dan aduk sampai halus
- Setelah itu, cucu muka dan keringkan
- Oleskan campuran tersebut ke wajah
- Diamkan selama 15-20 menit
- Bilas menggunakan air hangat
3. Stroberi dan Yoghurt
Stroberi adalah sumber yang kaya vitamin C.
Stroberi merupakan antioksidan luar biasa yang membantu meningkatkan produksi kolagen dan menghilangkan jerawat.
Selain itu, sifat anti-inflamasi stroberi dapat memberikan bantuan instan untuk menghilangkan jerawat.
Asam laktat yang ada dalam yogurt mengelupas kulit untuk menghilangkan kulit mati dan membuka pori-pori kulit.
Hal tersebut dapat membuat kulit bebas dari jerawat.
Cara penggunaan stroberi dan yoghurt:
Bahan-bahan:
- 2 buah stroberi yang sudah matang
- 2 sdm yoghurt
Cara pakai:
- Tumbuk stroberi hingga menjadi bubur di daklam mangkuk
- Tambahkan yogurt ke dalamnya dan aduk hingga rata
- Oleskan campuran tersebut ke seluruh wajah
- Diamkan selama 10-15 menit
- Bilas kemudian menggunakan air hangat.
4. Pepaya, Putih Telur, dan madu
Pepaya dikemas dengan enzim yang disebut papain.
Enzim tersebut akan mengelupas kulit secara mendalam, untuk menghilangkan kulit mati dan bakteri.
Pepaya dianggap dapat menjadi obat jerawat yang ampuh.
Putih telur membantu menyeimbangkan produksi minyak di kulit dan mengencangkan kulit.
Cara penggunaan pepaya, putih telur, dan madu:
Bahan-bahan:
- 4-5 potong buah pepaya yang sudah matang
- 1 butir putih telur
- 1 sdt madu
Cara pakai:
- Kocok putih telur hingga mengembang
- Hancurkan potongan pepaya menjadi bubur
- Tambahkan pepaya tumbuk ke putih telur dan aduk hingga rata
- Kemudian, tambahkan madu ke dalamnya dan campur semuanya
- Oleskan campuran tersebut ke wajah
- Diamkan selama 15 menit
- Bilas secara menyeluruh dengan air hangat.
- Lalu, dilanjutkan dengan bilas air dingin dan keringkan.
5. Madu dan Kayu Manis
Menggabungkan sifat antibakteri madu dengan sifat antimikroba kayu manis membantu membuka pori-pori kulit yang terinfeksi.
Oleh karena itu, masker wajah yang dibuat menggunakan kedua bahan tersebut, dipercaya ampuh untuk menghilangkan jerawat.
Cara penggunaan madu dan kayu manis:
Bahan-bahan:
- 2 sdm madu
- 1 sdm kayu manis
Cara pakai:
- Campur kedua bahan dalam mangkuk dan sisihkan
- Cuci wajah dengan pembersih dan keringkan
- Oleskan campuran tersebut ke seluruh wajah
- Diamkan selama 1`0-15 menit
- Kemudian bilas menggunakan air hangat
6. Oatmeal dan Minyak Kelapa (Coconut Oil)
Oatmeal adalah exfoliant yang sangat baik untuk kulit yang menghilangkan kotoran dan bakteri yang tidak diinginkan dari kulit.
Oatmeal dapat membuat wajah lebih bernutrisi dan bebas jerawat.
Minyak kelapa adalah dapat menghilangkan jerawat yang fantastis karena sifat antibakteri dan anti-inflamasinya.
Cara penggunaan oatmeal dan minyak kelapa:
Bahan-bahan:
- 3 sdm oatmeal
- 1/4 cangkir air hangat
- 1 sdm minyak kelapa
Cara pakai:
- Masukkan oatmeal ke dalam mangkuk
- Tambahkan air ke dalamnya
- Aduk rata sampai halus
- Tambahkan minyak kelapa ke dalam campuran ini
- Lalu, aduk rata
- Cuci wajah dengan air hangat dan keringkan
- Oleskan campuran tersebut pada wajah
- Diamkan sekitar 15 menit
- Setelah 15 menit, taburkan air di wajah
- Pijat wajah dengan gerakan memutar selama beberapa menit
- Bilas menggunakan air hangat sampai bersih
(Tribunews.com/Farrah Putri)