Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Winky Wiryawan Jadi Host Dialogue

Kemudian dengan daya kreativitas masing-masing pemain mengembangkannya sehingga menimbulkan efek lucu baik dengan dialog

Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Winky Wiryawan Jadi Host Dialogue
TRIBUNNEWS.COM/ADIATMAPUTRA FAJAR PRATAMA
Winky Wiryawan 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dialogue (dibaca Dia Lo Gue) adalah salah satu program unggulan terbaru stasiun Trans TV yang akan tayang Maret nanti. Program Dialogue merupakan komedi improvisasi dimana semua pemain beradegan sesuai tema dan sinopsis cerita atau arahan yang diberikan oleh Winky Wiryawan sebagai host.

Kemudian dengan daya kreativitas masing-masing pemain mengembangkannya sehingga menimbulkan efek lucu baik dengan dialog, gesture maupun mimik wajah.

"Misalnya dikasih barang sebagai tools diimprovisasi tapi harus lucu. Kebingungan peserta yang dijual, mau lucu apa lagi," ungkap Anggi Ananditiya, Eksekutif Produser kepada wartawan di Trans TV, Selasa (27/2/2012).

Contoh lain misalnya Tukul Arwana dipecat dari host acaranya. Nah disini pemain harus berperan. Dari sana ketahuan apakah kebiasaan lucu spontan atau memang lucu karena skrip.

Para pemeran dengan berbagai macam karakter seperti Fitri Tropika, Rina Nose, Doni Suryatin dan Anne Liu akan bermain dalam 5 segmen yaitu Duet Maut, 90°, Benda Imajinasi & Tiru Tokoh, Dubbing dan Asbun (Asal Bunyi).

Fitri Tropika mengaku mengikuti acara ini benar-benar membuatnya sakit sekali. "Kita enggak pernah dibriefing ,ini misteri. Sangat menantang," ungkap Fitri Tropika.

Program Dialogue akan tayang setiap Rabu pukul 19.15 WIB, mulai 7 Maret 2012.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas