Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Rahasia Kerudung Berantakan Tapi Modis ala Zaskia Mecca

Zaskia Addya Mecca mengaku suka gaya kerudung berantakan. Ia tak suka kerudung yang terlalu rapi. Ini alasannya.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Rahasia Kerudung Berantakan Tapi Modis ala Zaskia Mecca
Tribun Jakarta/JEPRIMA
Pemain film sekaligus istri dari Hanung Bramantyo Zaskia Adya Mecca saat ditemui pada konferensi pers film perahu kertas 2 di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (1/10/2012). (Tribun Jakarta/Jeprima) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA
Berkerudung tapi tetap modis. Itulah kesan Zaskia Mecca di segala suasana, termasuk saat istri sutradara Hanung Bramantyo itu menghadapi jumpa pers film "Perahu Kertas 2" di XXI Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (1/10/2012) petang.

Zaskia Mecca tampil santai kaos biru yang dibalut jaket lentur berwarna putih krem dan tentu saja, ia tetap berkerudung modis. Warnanya hitam, semi undak-undakan.

Ia terkesan begitu manis dengan kombinasi kerudung yang kasual tapi tetap modis itu. Kepada situs Vemale.com, Zaskia bertutur kalau untuk urusan fashion, ia menyukai gaya yang simpel. Ia juga mengaku anti dengan high heels, tidak suka aksesoris dan menyukai jenis jilbab yang tidak terlalu rapat mengikat wajahnya. Yang penting baginya semua tertutup. Namun harus tetap nyaman.

"Aku seneng pakai jilbab seberantakan mungkin. Memang senengnya nggak dibuat rapi. Aku malah nggak suka yang terlalu terlihat sangat rapi dan licin. Aku malah senengnya terlihat berantakan tapi tetep rapet tertutup, " papar perempuan yang tidak menyukai busana terusan ini. Ia mengaku kurang feminim untuk urusan berbusana.

Untuk koleksi tas, seperti yang dikenakan hari itu, perempuan yang mengaku tidak terlalu menyukai barang branded ini menyukai tipe tas dengan unsur etnik. Sama seperti hobby suaminya yang menyukai barang-barang etnik.

Zaskia lantas memberikan tips bagi para hijabers. "Jangan pernah menjadi diri orang lain. Jadilah diri sendiri karena Allah menciptakan manusia dengan keunikan masing-masing. Tonjolkan keunikanmu sehingga kamu terlihat berbeda. Dan, ketika kita mencoba menjadi orang lain belum tentu itu akan pas sama kita. Karena setiap orang harus punya fashion statement masing-masing. Karena fashion dapat menggambarkan siapa dia dan seperti apa dia," tutur ibu satu anak itu.

Baca artikel menarik lainnya

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas