Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

Bayinya Gemesin Banget Apalagi yang Gendongnya

Setiap aktivitas adakalanya membutuhkan rehat. Gambar-gambar seperti ini yang membuat kita terhibur dan kadang menertawakan benak kita.

Penulis: Robertus Rimawan
zoom-in Bayinya Gemesin Banget Apalagi yang Gendongnya
INSTAGRAM/MELIMUAINI
Foto Penyanyi Raisa menjadi viral setelah dibuat meme oleh Meli Muaini. 

TRIBUNNEWS.COM - Setiap aktivitas adakalanya membutuhkan rehat. Gambar-gambar seperti ini yang membuat kita terhibur dan kadang menertawakan benak kita.

Semua tak bisa lepas dari kecepatan gambar dan informasi dari gadget canggih kita.


INSTAGRAM/MELIMUAINI - Ria Ricis adik artis Oki Setiana Dewi juga jadi sasaran Meli dibuat meme lucu seperti ini.

Banyak gambar-gambar lucu yang berseliweran di dunia maya dan dengan mudah diakses melalui gadget.

Kadang tak tahu siapa yang membuatnya tiba-tiba menjadi viral dan menghibur puluhan bahkan ratusan ribu orang melalui media sosial.


INSTAGRAM/MELIMUAINI - Chika Jessika pun dibuatkan meme lucu, Chika bahkan mengunggah di Instagram miliknya suka dengan meme buatan Meli.

Seorang netizen contohnya, melalui Instagram ia gemar membuat foto artis yang terpampang di Instagram menjadi gambar lucu, menarik memiliki pesan atau sindiran yang dalem.

Gadis ini bernama Meli Muaini melalui akun Instagram @melimuaini ia berhasil membuat banyak netizen tertawa bahkan artis yang jadi 'korban' dia suka dengan meme lucu yang ia buat.


INSTAGRAM/MELIMUAINI - Lagu 'jomblo' Kunto Aji pun jadi meme yang menarik di tangan Meli. Lagu judul 'Terlalu Lama Sendiri' jadi guyonan yang mengena. "Saya ucapkan terima kasih. Terutama para jomblo. Penghargaan ini untuk kalian."

Tampaknya Meli menjadi satu di antara banyak orang yang membuat meme modern dan menjadikannya terkenal

Berita Rekomendasi

"Welcome in my ig, penggemarnya @vickyshu, anaknya biasa tapi langka, penuh imajinasi dan inspirasi Suka bikin meme galucu loh, stalking yuk," tulisnya di profil Instagram.

Hingga Minggu (11/10/2015) ia memiliki 1.835 followers yang setia 'pentengin' meme-meme lucu buatannya.

Beberapa meme lucu yang ia buat kadang bikin tersenyum, mikir lalu tertawa terbahak-bahak.

Seperti meme Raisa sedang gendong bayi, banyak yang sudah tahu sosok Raisa seperti aikon bagi gadis idaman para pria maka ketika ia membuat meme lucu 'Bayinya gemesin banget apalagi yang gendongnya', para pria pasti banyak yang tersenyum.


INSTAGRAM/MELIMUAINI - Lawakan Rina Nose juga jadi meme yang lucu oleh Meli.

Meme lainnya seperti gantengnya Aliando Syarief yang bikin klepek-klepek para ABG, atau tingkah lucunya Chika Jessika, Rina Nose atau tema jomblonya Kunto Aji sekaligus sindiran bagi dia.

Sejarah Meme

Dikutip dari situs rocksfull.com meme (biasa dibaca mim) adalah neologi yang dikenal sebagai karakter dari budaya, yang termasuk di dalamnya yaitu gagasan, perasaan, ataupun perilaku (tindakan).

Berikut merupakan contoh meme: gagasan, ide, teori, penerapan, kebiasaan, lagu, tarian dan suasana hati.

Meme dapat bereplikasi dengan sendirinya (dalam bentuk peniruan) dan membentuk suatu budaya, cara seperti ini mirip dengan penyebaran virus-viral (tetapi dalam hal ini terjadi di ranah budaya).

Sebagai unit terkecil dari evolusi budaya, dalam beberapa sudut pandang meme serupa dengen gen. Richard Dawkins, dalam bukunya The Selfish Gene,menceritakan apa dan bagaimana dia menggunakan istilah meme untuk menceritakan bagaimana prinsip darwinian untuk menjelaskan penyebaran ide ataupun fenomena budaya.

Dawkins juga memberi contoh meme yaitu nada, kaitan dari susunan kata, kepercayaan, gaya berpakaian dan perkembangan teknologi.

berikut adalah asal mula/penjelasan tentang para karakter meme yang lucu ini :

1. Me Gusta
Me Gusta adalah sebuah Frase Colloquial dari bahasa Spanyol 'Me Gusta', yang berarti I Like It. Pertama kali di buat oleh ilustrator yang bernama Matt Oswald, dan di unggah ke Reddit, 4chan, Devian Art, bahkan pada tumblrnya.

Meme Me Gusta berfungsi untuk mengekspresikan rasa senang yang aneh pada suatu keadaan, yang apabila orang lain melihatnya, akan mengira orang tersebut mengalami keterbelakangan mental.

Meme ini juga dapat dipakai untuk mewakili respon suka terhadap sesuatu yang berbau 'sara' (biasanya untuk mewakili ekspresi mupeng. Sejauh Ini ada beberapa variasi dalam meme Me Gusta seperti 'No Me Gusta' yanng menunjukan penolakan atau rasa kesal.

2. Bitch Please
Meme ‘Bitch please’ adalah cuplikan ekspresi dari pemain basket yang bernama Yao Ming yang sedang tertawa terbahak-bahak saat jumpa pers , pada Mei 2009.

Biasanya Digunakan Untuk Menunjukkan sesuatu yang lebih 'wah' ,Mengekspresikan senyum menyindir.

Mengekspresikan 'ketidakmenyesalan' atas sesuatu yang telah diperbuat, Setelah banyak modifikasi terhadap ekspresi ini, sekarang, sudah muncul meme serupa yang berfungsi lain seperti Menunjukkan rasa jijik/takut & penolakan dan juga Menunjukkan rasa acuh.

3. You Don't Say
“You Don’t Say?” adalah cuplikan dari wajah Nicholas Cage dalam filmnya yang berjudul “Vampire Kiss”.

Pada scene tersebut, ditunjukkan bahwa Nicholas Cage sedang menanyai asistennya. Karena mimik muka Nicholas yang lucu, akhirnya mimik muka tersebut dijadikan meme pada rage comics.

Meme “You Don’t Say” sendiri berfungsi untuk mengekspresikan tanggapan terhadap Pernyataan lazim yang bahkan nenek-nek ngupil pun pasti tau, Pertanyaan retoris yang sudah pasti jawabannya, sehingga orang yang ditanyai lebih memilih untuk menjawab secara sarkastik.

4. Bad Luck Brian

Sebenarnya, belum benar-benar diketahui siapa sebenarnya sosok di balik 'Bad Luck Brian'.

Tetapi, ada klaim dari seorang Redditor, bahwa dirinya lah, sosok di balik 'Bad Luck Brian'.

Ia mengaku bernama Kyle, dan foto tersebut adalah foto yang diambil saat ia kelas 7.

Ia sebenarnya sengaja memasang ekspresi seperti itu karena saat itu ia sedang di bawah tekanan kepala sekolahnya.

Meme 'Bad Luck Brian' hanya berfungsi sebagai penggambaran orang yang sangat sial. Jika ada orang tersial di dunia, Brian lah orangnya.

5. Forever Alone
Meme 'Forever Alone' pertama kali menyebar melalui 4chan pada tahun 2009.

Berdasarkan berbagai sumber, diketahui bahwa komik asli 'Forever Alone Guy' pertama berjudul 'April Fools'.

Komik tersebut diunggah oleh pengguna FunnyJunk yang ber-username Azuul.

Meme 'Forever Alone' berfungsi untuk Mengekspresikan :

Rasa kesepian
Kekecewaan terhadap dunia

Masih ada beberapa jenis meme lainnya yang menjadi cikal bakal hadirnya meme-meme modern saat ini. Meme yang menghibur, sindiran, kritik sosial dan membawa pencerahan namun tak jarang menyakitkan. (*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas