Inspirasi Gaya Retro dan Batik Kontemporer Dian Pelangi di Panggung JMFW
Desainer modest wear Dian Pelangi kembali menampilkan karyanya dalam panggung mode berskala internasional.
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Anita K Wardhani
Detail glamour yang selalu ditampilkan dalam tiap koleksinya, turut digunakan pula dalam pekan modest fashion ini melalui penggunaan 10 aksesoris dari brand lokal yang tetap memunculkan kesan shiny look, "Tapi tetap ada aksesoris ya jadi (terlihat) blink-blink,".
Keseluruhan koleksinya itu dipamerkan para model yang tampak cantik menggunakan make up Wardah bertema Fiery Spirit Look.
Dian memang dikenal sejak awal selalu didukung oleh brand kosmetik yang sudah sering menjadi partner dalam tiap gelaran mode berskala lokal hingga internasional itu.
"Saya ini anaknya Wardah Fashion Journey, dan kegiatan saya banyak disupport dari tahun 2010 oleh Wardah," kata Dian.
Koleksi Persona ditampilkan bersama dengan 3 koleksi dari desainer lainnya yang turut berkolaborasi dengan Wardah dalam acara puncak sekaligus closing ceremony JMFW.
Ketiga desainer itu adalah Khanaan Shamlan yang menampilkan tema 'Saba', Etu by Restu Anggraini yang menampilkan tema 'Poetic Breeze' dan brand KAMI IDEA dengan mengusung tema 'Sabaku'.