Ciri Kepribadian Anak Berdasarkan Waktu Kelahiran, Yuk Cocokkan sama Si Kecil
Kalau menurut kepercayaan Jawa, ada primbon yang bisa dipakai untuk mengetahui watak atau kepribadian anak-anak kita berdasarkan waktu lahir.
Editor: Fajar Anjungroso
Orang yang lahir di jam ini cenderung cerdas dan sangat pandai berkomunikasi.
Saat besar nanti, hobi yang digeluti biasanya seputar membaca buku, travelling dan menulis.
04.00 – 06.00
Sosok penjaga menjadi tipe orang yang lahir pada jam ini.
Anak yang lahir pada waktu ini sangat peduli akan masa depan sehingga cenderung menjaga apa yang dimiliki saat ini.
Berbagi kepada orang-orang di sekitar menjadi hal yang senang dilakukan oleh anak yang lahir di jam ini.
Meski agak sedikit keras kepala, ia juga merupakan tipe yang romantis.
06.00 – 08.00
Tingkat kreativitas dan imajinasi anak yang lahir di jam ini sangatlah tinggi.
Selain itu, ia juga merasa bahwa dirinya adalah sosok yang penting dan kerap menuntut diri sendiri untuk lebih baik.
Sikap tadi membuat anak yang lahir di pagi hari ini kelak menjadi sosok pemimpin meskipun terkadang memiliki sikap yang terlalu bossy.
08.00 – 10.00
Anak yang lahir di jam ini cenderung lebih merasa sensitif dan sangat menyukai kegiatan yang menyendiri seperti meditasi atau kegiatan yang membuat diri merasa damai.
Maka tak heran anak yang lahir di jam ini mungkin lebih senang sendirian.