5 Zodiak Paling Menutup Diri dalam Urusan Asmara
Keadaan 'emotionally unavailable' bisa terjadi akibat kejadian traumatis yang membuat seseorang enggan menjalin hubungan dan terkesan menutup diri.
Editor: Wahid Nurdin
TRIBUNNEWS.COM - Beberapa orang mungkin telah mengalami trauma sehingga mereka tidak ingin rasa kecewa atau sakit itu terulang kembali.
Rasa traumatik itu bisa jadi karena mereka gagal menjalin hubungan karena adanya perselingkuhan, gagal menuju pernikahan, ataupun rasa kekecewaan lain yang pernah dialaminya saat menjalin hubungan.
Untuk mengantisipasi rasa traumatik itu datang lagi, banyak dari mereka yang ingin membentengi diri, menutup diri dari orang yang ingin mendekat dan merasa tidak membutuhkan suatu status hubungan.
Dikutip oleh TribunPalu.com dari Kompas.com, berdasarkan pakar kencan dan hubungan, James Preece, ada sebuah fenomena yang banyak terjadi pada para lajang, yakni bersikap emotionally unavailable atau secara emosional terlihat seperti orang yang tak memerlukan pasangan.
"Ini sebenarnya seperti membangun 'dinding' di sekitar diri yang bertujuan untuk tempat berlindung.
Namun, hal itu justru membuat Anda semakin tidak bahagia, tidak merasakan cinta, dan seperti tidak mengijinkan orang lain untuk jatuh hati pada Anda," ujar Preece.
Ciri-ciri orang yang memiliki kecenderungan seperti itu, kata Preece, mudah dilihat.