Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

7 Olahan Resep Daging Kurban Idul Adha 2020 tanpa Santan

Berikut ini aneka resep daging kurban, sapi atau kambing, Idul Adha 2020. Tanpa santan lho!

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Sri Juliati
zoom-in 7 Olahan Resep Daging Kurban Idul Adha 2020 tanpa Santan
Sajian Sedap
Berikut ini aneka resep daging kurban, sapi atau kambing, Idul Adha 2020 tanpa santan. 

TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini aneka resep olahan daging kurban Idul Adha 2020 tanpa santan.

Pada Jumat (31/7/2020) besok, umat Muslim akan merayakan hari raya Idul Adha.

Untuk memeriahkan suasana hari raya, tak ada salahnya kamu mencoba resep simpel olahan daging kurban tanpa santan.

Tak hanya itu, resep-resep yang disajikan ini tak memerlukan langkah ribet alias cukup mudah.

Dirangkum Tribunnews dari Sajian Sedap, inilah resep daging kurban tanpa santan:

Baca: 10 Resep Sate Daging Sapi dan Kambing Idul Adha 2020, Ada yang tanpa Dibakar!

Baca: Resep Menu Spesial Idul Adha 2020: Sop Iga Kambing hingga Rendang Daging

Semur Hati Sapi

Semur hati sapi
Semur hati sapi (Sajian Sedap)

Waktu memasak 50 menit

Berita Rekomendasi

Untuk 5 porsi

Bahan:

- 350 gr hati sapi, direbus, dipotong-potong
- 50 gram soun, direndam air dingin, dipotong-potong
- 4 sdm kecap manis
- 1/2 sdt garam
- 1/8 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt pala bubuk
- 700 ml air
- 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus:

- 10 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih

Cara membuat:

1. Tumis bumbu halus hingga harum, kemudian masukkan potongan hati sapi. Aduk rata.

2. Tambahkan kecap manis, garam, merica, dan pala bubuk. Aduk lagi hingg rata.

3. Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil dimasak hingga matang.

4. Tambahkan soun, kecilkan api. Biarkan sejenak, lalu angkat.

Nasi Siram Kambing Lada Hitam

Nasi siram kambing lada hitam
Nasi siram kambing lada hitam (Sajian Sedap)

Waktu memasak 60 menit

Untuk 3 porsi

Bahan:

- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 butir telur, kocok lepas
- 700 gr nasi putih
- 1 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 2 sdm minyak untuk menumis

Bahan kambing:

- 200 gr daging kambing, rebus, potong kotak
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 2 siung bawang putih, cincang kasar
- 50 gr jamur merang, belah dua
- 1 sdt garam
- 2 sdt merica hitam, tumbuk kasar
- 1/4 sdt gula pasir
- 300 ml kaldu sapi
- 1 batang daun bawang, iris miring
- 1 1/2 sdt tepung maizena dan 3 sdt air larutkan untuk pengental
- 1 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:

1. Tumis bawang putih hingga harum, lalu tambahkan telur. Aduk sampai telur menggumpal atau berbutir.

Masukkan nasih putih, garam, dan merica bubuk. Aduk rata, kemudian sisihkan.

2. Untuk kambing, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum.

3. Masukkan daging kambing dan jamur merang, aduk raya. Lalu masukkan kaldu sapi, garam, merica hitam, dan gula pasir.

Masak hingga mendidih.

4. Kemudian kentalkan menggunakan larutan tepung maizena, masak hingga meletup. Terakhir, tambahkan daun bawang.

5. Siram nasi dengan sausnya.

Sop Kambing Jamur

Sop kambing jamur
Sop kambing jamur (Sajian Sedap)

Waktu memasak 60 menit

Untuk 8 porsi

Bahan:

- 300 gr kambing, direbus matang, disuwir-suwir
- 100 gr jamur kancing, diiris
- 100 gr buncis, dipotong serong
- 100 gr soun, direndam, ditiriskan
- Nanas secukupnya
- 7 butir bawang merah, diiris
- 3 siung bawang putih, diiris
- 2 buah cabai merah keriting, diiris
- 1/2 sdt kaldu sapi
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1 sdm garam
- 1/2 sdt pala bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 1 batang daun bawang, iris halus
- 2 tangkai seledri, iris halus
- 2.000 ml air
- 2 sdm margarin untuk menumis

Cara membuat:

1. Tumis bawang merah, bawang putih, dan cabai kering hingga harum.

2. Masukkan jamur kancing, buncis, nanas, dan daging, lalu aduk rata.

3. Tambahkan air, masak hingga mendidih. Masukkan merica bubuk, garam, gula, dan pala bubuk.

Aduk rata dan masak hingga matang.

4. Tambahkan soun, daun bawang, dan seledri.

Tumis Babat Sapi

Tumis babat sapi
Tumis babat sapi (Sajian Sedap)

Waktu memasak 45 menit

Untk 6 porsi

Bahan:

- 300 gr babat
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk, dibuang tulangnya
- 2 cm lengkuas, di emarkan
- 1 1/2 sdt garam
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt gula pasir
- 500 ml air
- 50 gram daun kemangi
- 3 sdm minyak untuk menumis

Bumbu cincang:

- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 cm kunyit
- 1 sdt terasi, dibakar
- 2 butir kemiri, disangrai

Cara membuat:

1. Rebus babat dalam 1.000 ml air bersama 2 lembar daun salam, 2 cm lengkuas, dan 2 batang serai hingga empuk. Angkat dan potong-potong.

2. Panaskan minyak, tumis bumbu cincang, daun salam, daun jeruk, dan lengkuas hingga harum.

3. Masukkan babat, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata.

4. Tuang air, masak di atas api kecil hingga matang dan meresap.

5. Terakhir, tambah kemangi lalu aduk rata.

Baca: Tips Menyimpan Daging Sapi Agar Tahan Lama, Lengkap dengan Resep Olahan Daging Spesial Idul Adha

Baca: Resep dan Cara Membuat Nasi Kebuli dan Abon Daging Rempah, Mudah Anti Gagal

Nasi Siram Cah Sapi

Nasi siram cah sapi
Nasi siram cah sapi (Sajian Sedap)

Waktu memasak 45 menit

Untuk 5 porsi

Bahan:

- 750 gr nasi putih hangat

Bahan siraman:

- 300 gr daging, diiris tipis
- 3 ikat caisim, dipotong-potong
- 3 buah jamur hioko, diseduh, dipotong panjang
- 3 siung bawang putih, dicincang kasar
- 1/2 buah bawang bombay, dicincang kasar
- 1 buah cabai merah besar, diiris miring
- 2 butir telur dikocok lepas
- 1 sdm saus tiram
- 1 1/2 sdm kecap ikan
- 3/4 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 600 ml air
- 2 sdm tepung sagu dilarutkan dengan 2 sdm air
- 1 sdt minyak wijen
- 3 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat:

1. Tumis bawang putih, bawang bombay, dan cabai merah hingga harum.

2. Masukkan daging, tumis hingga warnanya berubah. Kemudian sisihkan di pinggir wajan, masukkan telur. Aduk hingga telur menggumpal.

3. Tambahkan caisim dan jamur, aduk hingga setengah layu.

4. Masukkan saus tiram, kecap ikan, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata, lalu kecilkan api.

Tuang air, masak hingga mendidih.

5. Masukkan larutan tepung sagu, aduk hingga meletup-letup. Tambahkan minyak wijen, kemudian aduk rata.

6. Siram ke atas nasi hangat.

Paru Masak Cabai

Paru masak cabai
Paru masak cabai (Sajian Sedap)

Waktu memasak 45 menit

Untuk 5 porsi

Bahan:

- 400 gr paru yang sudah direbus, dipotong2x2 cm, digoreng asal berkulit
- 2 cm lengkuas, dimemarkan
- 1 lembar daun salam
- 8 lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya
- 3/4 sdt garam
- 1/4 sdt gula pasir
- 250 ml air
- 2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu iris:

- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 5 buah cabai merah keriting

Cara membuat:

1. Tumis bumbu iris, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk hingga harum.

2. Masukkan paru, aduk rata. Lalu tambahkan garam dan gula pasir, aduk rata lagi.

3. Tuang air, aduk rata hingga matang dan meresap.

Lidah Masak Cabai Tumbuk

Lidah masak cabai tumbuk
Lidah masak cabai tumbuk (Sajian Sedap)

Waktu memasak 60 menit

Untuk 5 porsi

Bahan:

- 400 gr lidah sapi, rebus, potong kotak 2 cm
- 2 lembar daun jeruk
- 1 batang serai, dimemarkan
- 1 lembar daun salam
- 400 ml air
- 1 1/2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu cabai hijau:

- 5 buah cabai hijau besar, tumbuk kasar
- 10 buah cabai hijau keriting, tumbuk kasar
- 3 siung bawang putih, haluskan
- 8 butir bawang merah, haluskan
- 2 buah tomat hijau, potong-potong
- 2 sdt garam
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica bubuk

Cara membuat:

1. Tumis daun jeruk, serai, dan bumbu cabai hujai hingga harum.

2. Masukkan lidah dan aduk rata.

3. Masukkan garam, merica bubuk, dan gula pasir, lalu air.

Masak hingga matang dan meresap.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W, Sajian Sedap/Dwi)

 
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas