Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Lifestyle

5 Tips Pindahan Mudah, Gak Perlu Ribet!

Pindahan menjadi kegiatan yang terkesan ribet, terlebih lagi bagi orang-orang yang memiliki banyak barang dan sering berpindah tempat.

Editor: Content Writer
zoom-in 5 Tips Pindahan Mudah, Gak Perlu Ribet!
Dok. ACE Indonesia
Ilustrasi pindahan rumah 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pindahan menjadi kegiatan yang terkesan ribet, terlebih lagi bagi orang-orang yang memiliki banyak barang dan sering berpindah tempat, baik karena kerjaan ataupun lingkungan. Padahal melakukan pindahan gak perlu ribet, kamu tetap bisa pindahan dengan mudah dengan lima tips berikut ini: 

1. Membuat checklist barang yang ingin dikemas

Untuk menghindari barang tertinggal, kamu bisa membuat checklist barang apa saja yang ingin dikemas. Dengan membuat checklist kamu dapat mengetahui barang apa saja yang perlu kamu bawa atau ditinggalkan sehingga bisa meminimalisir barang bawaan kamu. 

2. Mengelompokkan barang sesuai jenis

Mengelompokkan barang sesuai jenisnya masih sering diremehkan, padahal pengelompokkan ini cukup penting dan membantu kamu dalam pindahan.

Bagaimana tidak? selain terlihat rapi, barang yang sudah dikelompokkan sesuai jenisnya bisa membuat kamu lebih mudah mencari barang bahkan juga memudahkan kamu menata barang di tempat yang baru nantinya. 

3. Menggunakan kotak penyimpanan

kotak penyimpanan barang atau makanan
Ilustrasi Kotak Penyimpanan
Berita Rekomendasi

Barang yang sudah kamu kelompokkan, akan lebih baik ditempatkan ke dalam kotak penyimpanan agar tidak berantakan. Kotak penyimpanan pun tak perlu mahal, kamu bisa mendapatkan dua kotak penyimpanan sekaligus. ACE Hardware Indonesia punya promo Beli 1 Gratis 1 untuk kotak penyimpanan STORA selama periode ACE Boom Sale

Beli kotak penyimpanan kapasitas 50 liter, gratis yang ukuran 25 liter. Kotak penyimpanan STORA ini juga dilengkapi dengan roda serta material yang kuat, sehingga memudahkan kamu dalam pemindahan barang.

4. Membersihkan ruangan dari debu dan kotoran

Penjernih udara dalam ruangan
Ilustrasi Penjernih Udara

Sebelum menempati ruangan di tempat yang baru, alangkah baiknya jika kamu membersihkan terlebih dahulu ruangan tersebut dari debu dan kotoran agar lebih nyaman untuk dihuni. Dengan Penjernih Udara Cube Plus dari Clair, kamu dapat menyaring partikel debu, virus dan bakteri yang juga dapat menghilangkan bau tak sedap sekalipun di tempat baru kamu. 

5. Menata barang lebih rapi dengan rak serbaguna

Rak troli besi
Ilustrasi Rak Troli Besi

Setelah selesai membersihkan ruangan, kamu bisa menata barang-barang yang sudah kamu kemas berdasarkan jenisnya pada rak serbaguna. Dengan begitu, ruangan di tempat baru kamu terlihat lebih rapi dan tertata. Untuk muatan barang yang lebih banyak, kamu bisa menggunakan rak yang memiliki 3-5 tingkat seperti Rak Troli Besi dari Krishome.

Selain muatannya yang banyak, Rak Troli Besi Krishome dilengkapi dengan roda yang juga dapat memudahkan kamu jika suatu waktu ingin memindahkan barang.

Gak perlu ribet lagi kan? dengan lima tips di atas kamu bisa melakukan pindahan dengan mudah. Selain itu, kamu juga bisa melakukan pindahan lebih hemat menggunakan produk dari ACE Indonesia dengan diskon paling besar di ACE Boom Sale yang berlaku hingga 29 Maret 2022. 

Yuk kunjungi toko ACE terdekat kamu sekarang juga! Kamu juga bisa belanja melalui ACE Online atau aplikasi MISS ACE. Ada promo cashback hingga Rp700.000 khusus belanja online atau lewat app.

*) harga dapat berbeda di tiap daerah dan berubah sewaktu-waktu

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas