Kreasi Tanpa Batas di Ruang Terbatas dengan 8 Produk Ini
ACE mendukung kebebasan penggunanya dalam mewujudkan kreativitas di ruangan terbatas agar hunian terasa lebih nyaman.
Editor: Content Writer
TRIBUNNEWS.COM - Hidup di hunian dengan keterbatasan ruangan seperti apartemen ataupun rumah kecil memiliki tantangan tersendiri, mulai dari timbunan barang yang memenuhi ruangan, hingga terbatasnya kebebasan untuk berkreasi. Tapi tahukah kamu, dengan produk yang tepat, semua bukan lagi masalah dan kamu pun bebas mewujudkan kreativitasmu. Mau tau apa aja 8 produknya? Yuk, simak terus artikelnya!
1. Kotak Penyimpanan
Dengan kotak penyimpanan, barang-barang jadi lebih terjaga kebersihannya. Kotak penyimpanan dari Stora terbuat dari material plastik dengan tutup bambu yang tersedia mulai dari 1 hingga 20 liter. Cocok untuk menyimpan buku, tas, selimut, kotak makan, hingga suvenir. Isi sudah penuh? Tak perlu khawatir, tambahkan kotak lain dan tumpuk ke atasnya, sehingga menambah kapasitas simpan sekaligus menghemat ruangan.
2. Rak Troli
Perpaduan fungsi dengan estetika hadir melalui Rak Troli Transparan Stora memiliki desain stylish dan transparan dan dilengkapi roda untuk mobilitas. Rak ini dapat diletakkan di kamar tidur, ruang tengah, hingga dapur. Simpan barang kamu yang sering dipakai, seperti perlengkapan kebersihan , pengharum ruangan, kosmetik, botol minum, dan sebagainya. Agar ruangan semakin cantik, taruh juga pot berisi tanaman atau artificial flower ke dalam rak.
3. Kotak Penyimpanan Anak
Si kecil pun ingin bebas berkreasi. Berikan Kotak Penyimpanan Mainan yang hadir dalam desain berupa mainan mobil berukuran besar yang dapat dijalankan. Selain itu kotak penyimpanan juga disertai handel untuk menarik mobil. Bagian atasnya dapat menjadi alas untuk menyusun blocks. Asyiknya lagi, selesai bermain, blocks dan mainan lain, sekaligus buku dan alat tulis si kecil dapat ikut disimpan dalam kotak serbaguna ini agar tidak berserakan di lantai. Hal ini sekaligus mengajarkan si kecil supaya disiplin merawat barangnya.
4. Rak Gantungan Pakaian
Dengan rangka kokoh dan stabil serta terbuat dari material besi berlapis powder coating, rak ini cocok untuk menyimpan koleksi pakaianmu. Bentuknya yang slim menghemat tempat, masih ditambah penyimpanan di bagian bawah yang cocok untuk menaruh alas kaki, kain lap, atau kotak sepatu.
5. Gantungan Handuk di Dinding
Produk ini tidak terlalu memakan tempat di kamar mandi karena dipasang di dinding. Terbuat dari material stainless steel yang hadir dalam desain minimalis, rak ini cocok untuk menggantung handuk dan pakaian di kamar mandi. Kamu juga dapat menambah akses fun dalam kamar mandi dengan menggantung kain lap tangan berbentuk lucu.
6. Solusi Dapur Pintar
Menyimpan peralatan makan di dapur semakin mudah dengan bantuan Rak Piring 2 Tingkat Krischef. Bagian atasnya disertai penutup, cocok untuk menyimpan peralatan makan si kecil ataupun mangkuk dan gelas. Bagian bawah untuk menyimpan piring. Terdapat lubang pada bagian bawah rak untuk mengalirkan air bekas cucian ke alas penampung, sehingga tidak mengalir ke mana-mana.
7. Tangga untuk Kebutuhan Darurat
Jangan biarkan bohlam mati membuyarkan konsentrasimu saat sedang memikirkan ide bisnis yang akan dilakukan. Ambil segera Tangga Lipat Fixsteps untuk mengganti dengan lampu baru. Tangga aluminium dengan motif kayu ini didesain dapat dilipat menjadi hanya setebal 4 cm, sehingga mudah disimpan di sudut ruangan. Selain cocok juga untuk dipakai saat membersihkan area yang tinggi atau mengambil barang di atas lemari. Tangga juga dapat menjadi tempat duduk atau rak pernik dekoratif saat tidak dilipat.
8. Ruangan Lebih Fresh dengan Cat Dinding
Setelah puas berekspresi dengan menambah produk penyimpanan, agar suasana terasa lebih segar, kamu dapat memberi warna baru pada ruangan. Pilih warna yang muda atau cerah, karena dapat membuat ruangan terasa lebih luas. Pilihan warna yang bisa kamu gunakan antara lain putih, biru laut, kuning, atau peach.
Gunakan juga cat dari Clark+Kensington yang menggabungkan cat dasar dengan cat dinding dalam satu formula, sehingga menghemat waktu. Selain itu, cat ini juga rendah bau dan tahan jamur, serta memiliki hasil akhir yang sangat halus dan tidak cepat pudar.
Nah, itu tadi berbagai produk untuk membantumu berkreasi di ruang terbatas. Tak perlu mengunjungi banyak toko untuk mendapatkan semua itu, karena kamu bisa menemukan koleksi produk berkualitas untuk memaksimalkan ruangan di rumahmu hanya dengan mengunjungi toko ACE terdekat, atau dapat juga dengan belanja online melalui aplikasi MISS ACE dan ruparupa.com.
ACE juga hadirkan penawaran menarik "Bebaskan kreativitas di ruang terbatas" hingga 28 Februari 2023. Menghadirkan koleksi lengkap produk dari Stora untuk ekstra penyimpanan di setiap ruang, penyimpanan pakaian, area laundry, kamar mandi, dan lainnya, dengan penawaran harga spesial, diskon hingga 50 persen, beli 1 gratis 1, dan beli banyak lebih hemat untuk produk tertentu.
Khusus member, nikmati penukaran poin dengan merchandise spesial, bayar pakai 1 poin dapat hemat hingga 60%, hingga produk pilihan tertentu dengan harga khusus member. Member juga bisa nikmati belanja hemat hingga 100% dengan menggunakan poin ACE Rewards.
Bagi pelanggan yang belanja secara online melalui aplikasi dan laman ruparupa, nikmati penawaran menarik beli 2 atau lebih hemat 30% hingga Rp100.000 untuk produk harga terendah (tanpa minimum transaksi dan tidak berlaku kelipatan) khusus produk dari Stora, Tactix, dan Quickstep. Pelanggan cukup masukkan kode voucher ‘2LEBIHHEMAT’ pada saat proses check out. Syarat dan ketentuan berlaku.
Para member juga dapat menikmati berbagai fasilitas dan kemudahan selama berbelanja di ACE mulai dari gratis pengiriman, instalasi, pengembalian atau penukaran produk, serta cicilan 0% hingga 12 bulan dengan kartu kredit bank partner. Bagi pelanggan yang belum menjadi member, cukup mendaftar melalui tautan berikut bit.ly/regmembershipace. Untuk informasi dan inspirasi terbaru, kunjungi www.acehardware.co.id dan media sosial @ACEIndonesia.(*)