Rahasia agar Bisa Memiliki Kulit Wajah Glowing dan Lembap Sepanjang Hari
Kulit glowing jadi dambaan setiap wanita. Namun, tak banyak yang tahu kulit yang terhidrasi merupakan pondasi kulit sehat.
Penulis: Eko Sutriyanto
Editor: Willem Jonata
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Eko Sutriyanto
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kulit halus, sehat, dan bercahaya merupakan dambaan setiap wanita namun tidak banyak yang mengetahui bahwa kulit yang terhidrasi dengan baik merupakan pondasi dari kulit yang sehat.
Dermatologist, dr Indah Widyasari SpKK mengatakan saat kulit mengalami dehidrasi, kulit akan mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan dini, seperti garis-garis halus, kerutan, dan berkurangnya elastisitas.
"Kulit yang mengalami dehidrasi juga dapat menyebabkan jerawat dan iritasi kulit," kata Indah Widyasari dalam keterangannya, Selasa (4/4/2023).
Dikatakannya, untuk mendapatkan lebih banyak hidrasi pada kulit, sangat penting untuk meningkatkan faktor pelembap alami kulit kita dengan menggunakan pelembap yang tepat, disesuaikan dengan jenis kulit.
"Memiliki kulit yang sehat dan terhidrasi akan membuat kulit menjadi tampak glowing,” katanya.
Abel Cantika, Beauty Influencer mengatakan, kulit wajah kita dapat kehilangan kelembapannya akibat faktor eksternal.
Baca juga: Dua Treatment untuk Bebaskan Kulit Wajah dari Kerutan dan Tetap Glowing
"Misalnya dipicu sering berada di ruangan AC, cuaca, tidak minum cukup air, melewatkan rutinitas perawatan kulit," katanya.
Sedangkan faktor internal seperti strees, pertambahan usia, dan kurang tidur.
"Untuk itu penggunaan pelembap wajah sangat dibutuhkan oleh semua jenis kulit untuk membantu mengunci kelembapan alaminya," katanya.
Dinda Parameswari, Brand Manager Neutrogena® mengatakan, saat ini kaum hawa cukup memberikan perhatian terkait perawatan kulit.
“Saat ini produk perawatan kulit pada kategori hidrasi saat ini sedang meningkat tercermin dari pertumbuhan yang signifikan dari Neutrogena® Hydro Boost Water Gel sebagai produk terlaris," katanya.
Produk ini menjadi solusi perawatan kulit yang dapat merawat dan menjaga kelembapan kulit untuk semua jenis kulit karena teksturnya yang ringan, cepat menyerap, dan oil-free,” katanya.
Kandungan peptide membantu merawat kekencangan dan elastisitas kulit di malam hari untuk kulit yang tampak kencang, kenyal, dan bercahaya setiap pagi sehingga mengembalikan kelembapan alami kulit yang mengalami dehidrasi.
"Ini akan membuat kulit tampak glowing dan mengurangi tampilan warna kulit yang tidak merata, garis-garis halus, dan kerutan," katanya.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.