Banyak Artis Gabung PAN, Viva Yoga Tak Masalah Partainya Disebut Partai Artis Nasional
Viva Yoga mengakui tidak masalah jika Partai Amanat Nasional (PAN) diplesetkan menjadi Partai Artis Nasional karena banyak artis yang bergabung PAN.
Penulis: Rifqah
Editor: Suci BangunDS
TRIBUNNEWS.COM - Wakil Ketua Umum PAN, Viva Yoga Mauladi, mengakui tidak masalah jika Partai Amanat Nasional (PAN) diplesetkan menjadi Partai Artis Nasional.
Hal tersebut, menyusul kabar terbaru bergabungnya artis yang merupakan Adik kandung Raffi Ahmad, yakni Nisya Ahmad dan adik iparnya Ritchie Ismail atau Jeje Govinda resmi bergabung dengan PAN.
Dikatakan Viva, hal itu sebagai tanda bahwa PAN merupakan partai yang berasal dari berbagai profesi.
"PAN itu adalah milik masyarakat Indonesia dari segala profesi, kalau ada yang mengatakan bahwa PAN itu diplesetkan menjadi Partai Artis Nasional yang tidak apa-apa."
"Ada juga diplesetkan menjadi partai anak nelayan juga tidak apa-apa, kalau di Sumatera Barat menjadi partai anak nagari juga tidak apa-apa," jelas Viva di Kantor DPP PAN di Jalan Buncit Raya, Jakarta Selatan, Senin (7/8/2023).
Baca juga: Alasan Jeje Govinda Gabung PAN: Satu-satunya Partai yang Buat Nyaman
Dijelaskan oleh Viva, bahwa PAN merupakan milik masyarakat Indonesia yang bersifat menghargai nilai kemanusiaan, keberagaman.
PAN bersifat inklusif, tidak membeda-bedakan suku agama ras antar golongan karena PAN adalah partai nasionalis religius.
"Jadi menjadi partai yang terbuka rasanya mereka akan nyaman di Partai Amanat Nasional karena tidak ada sekat-sekat birokratis untuk menjadikan depan sebagai partai yang modern."
"Partai yang memiliki manajemen yang modern, dan memiliki fasilitas yang modern sesuai dengan kemajuan dan tantangan zaman," jelas Viva.
Daftar Artis Gabung PAN dan Maju Caleg pada Pemilu 2024
Diketahui, sejumlah artis akan mengikuti kontestasi pemilihan umum (Pemilu) 2024).
PAN pun telah mengungkap daftar nama artis yang bakal maju menjadi calon legislatif (caleg) dari PAN.
Berikut rincian lengkapnya:
Artis kader lama jadi caleg:
- Eko Patrio;
- Primus Yustisio;
- Desy Ratnasari.
Artis yang jadi caleg:
- Pasha Ungu;
- Enda Ungu;
- Denny Cagur;
- Uya Kuya;
- Selvi Kitty;
- Ely Sugigi;
- Dwiki Darmawan;
- Nisya Ahmad;
- Jeje Ritchie.
Jeje Govinda dan Nisya Ahmad Maju jadi Caleg Dapil Jawa Barat II
Bergabungnya Jeje dan Nisya tersebut, dikatakan Viva sebagai suntikan vitamin baru dari kalangan artis.
Selain menjadi kader, Jeje dan Nisya diketahui juga akan maju menjadi calon legislatif (caleg) di daerah pilihan (dapil) Jawa Barat II di Pemilu 2024.
Menyambut hal tersebut, Viva mengaku bahwa PAN merasa bahagia.
"Partai Amanat Nasional hari ini sangat berbahagia karena mendapatkan energi baru suntikan baru vitamin baru dari kalangan artis yang akan bergabung ke Partai Amanat Nasional dengan serius."
"Bukan hanya akan menjadi kader partai tapi juga akan menjadi calon legislatif di dapil Jawa Barat 2 untuk tingkat DPR RI," kata Viva.
Jeje Govinda dan Nisya Ahmad Resmi Gabung PAN
Sebelumnya, Jeje dan Nisya resmi diperkenalkan oleh Zulkifli Hasan.
Diketahui, Nisya dan Jeje Govinda memutuskan bergabung setelah mendatangi Kantor DPP PAN di Jalan Buncit Raya, Jakarta Selatan hari ini, Senin (7/8/2023).
"Saya terima kasih banget Jeje sudah mau gabung di PAN, terima kasih juga Nisya sudah gabung di PAN dan mereka bukan hanya gabung tapi juga nyaleg," kata Ketua DPW PAN DKI Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio dalam konferensi pers.
Eko menuturkan, bahwa Jeje dan Nisya sejatinya sudah lama ingin bergabung dan maju menjadi caleg dari PAN.
Namun, pihak DPP PAN masih bimbang terkait penempatan dapil keduanya saat maju menjadi caleg.
"Jeje sebenarnya komunikasinya sudah lama juga nih komunikasi dengan kita, tapi sekarang baru bisa karena berkaitan dengan penempatan dapil, jadi apa di Jakarta, apa di Jawa Barat atau di mana gitu, akhirnya diputusin oleh Ketum 2 (dua) hari yang lalu di Jawa Barat II," jelas Eko.
(Tribunnews.com/Rifqah/Igman Ibrahim)