Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PAN Umumkan Akan Mengusung Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jatim 2024

PAN resmi mengumumkan Khofifah Indar Parawansa sebagai calon gubernur dari PAN pada Pilgub Jatim 2024 mendatang.

Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in PAN Umumkan Akan Mengusung Khofifah Indar Parawansa di Pilgub Jatim 2024
KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG
Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa 

Ia mundur dari jabatannya sebagai Mensos karena mencalonkan diri jadi Gubernur Jatim dalam Pilkada 2019.

Saat era Presiden ke-4 RI, Abdurrahman Wahid atau Gus Dur, Khofifah juga menjabat sebagai seorang menteri, yaitu Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan.

Kiprah Khofifah di dunia politik sudah berlangsung sejak lama.

Dulu, ia menjabat sebagai Pimpinan Fraksi PPP DPR RI pada 1992-1997.

Lalu, di tahun 1995-1997, Khofifah menjadi Pimpinan Komisi VIII DPR RI.

Setahun setelahnya, ia menduduki posisi sebagai anggota Komisi II DPR RI.

Dari anggota Komisi II DPR RI, Khofifah naik menjadi Wakil Ketua DPR RI pada 1999.

Berita Rekomendasi

Di tahun yang sama, ia ditunjuk menjadi Sekretaris Fraksi PKB MPR RI.

Saat Khofifah menjabat sebagai Menteri Negara Pemberdayaan Perempuan, ia juga menjadi Kepala Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional.

Pada 2004, ia terpilih menjadi anggota DPR RI dan menjabat sebagai Ketua Komisi VII DPR RI.

Khofifah kembali menjabat Ketua Fraksi PKB MPR RI di tahun 2004.

Selain di politik, Khofifah juga aktif di Muslimat Nahdlatul Ulama (NU).

Ia saat ini menjabat sebagai Ketua Umum PP Muslimat NU, dikutip dari situs resmi NU.

Jabatan tersebut sudah diembannya selama empat periode, sejak tahun 2000.

Khofifah, bersama Alissa Qotrunnada Wahid, diamanahi sebagai Ketua PBNU Masa Khidmah 2022-2027.

Keduanya menjadi pemimpin perempuan pertama di NU. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas