Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

3 Sindirian Gibran Kepada Cak Imin dalam Debat Cawapres, 'Dislepet' Saat Singgung Catatan

Gibran Rakabuming setidaknya memberikan 3 sindiran kepada Cak Imi dalam Debat Cawapres yang digelar di JCC, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Penulis: Adi Suhendi
zoom-in 3 Sindirian Gibran Kepada Cak Imin dalam Debat Cawapres, 'Dislepet' Saat Singgung Catatan
TRIBUNNEWS/IRWAN RISMAWAN
Cawapres nomor urut dua Gibran Rakabuming Raka dan Cawapres nomor urut 01 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin dalam debat Pilpres 2024 di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (21/1/2024). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Calon wakil Presiden nomor urut 01 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menangkis berbagai sindirian yang dilontarkan Cawapres nomor urut 02 Gibran Rakabuming Raka.

Gibran setidaknya memberikan 3 sindiran kepada Cak Imi dalam Debat Cawapres yang digelar di JCC, Jakarta Pusat, Minggu (21/1/2024).

Tiga sindiran yang dilontarkan Gibran kepada Cak Imin di antaranya terkait botol plastik air mineral, baca catatan, dan Lithium Ferro-Phosphate (LFP) yang disebut-sebut digaungkan Co-Captain Timnas AMIN Tom Lembong.

Mendapat serangan tersebut, Cak Imin pun memberikan pembelaan bahkan menyerang balik Gibran.

Berikut tiga sindiran Gibran untuk Cak Imin:

1. Sindiran Botol Plastik

Gibran Rakabuming menyebut Cak Imin lucu karena kubu paslon 01 banyak menggunakan botol plastik di arena debat cawapres.

Padahal dalam debat, Cak Imin menanyakan kepada Gibran soal komitmen menerapkan lingkungan sehat.

Berita Rekomendasi

"Gus Muhaimin ini lucu ya menanyakan lingkungan hidup tapi kok itu pakai-pakai botol plastik itu padahal saya pak Ganjar prof Mahfud pakai botol kaca itu gimana itu komitmennya, itu botol plastik semua itu," kata Gibran dalam debat cawapres di JCC Senayan, Jakarta,Minggu (21/1/2024).

Baca juga: Pengamat Sebut Mahfud MD Tampil Impresif di Debat Keempat, Bagaimana Dengan Gibran dan Cak Imin?

Akan tetapi, Gibran tidak menginginkan kondisi itu berlarut dan justru menjawab pertanyaan sesuai dengan topik debat.

"Tapi tak apa-apa, kita kembali lagi ke topik ya intinya di sini kita sudah berkomitmen untuk yang namanya pembangunan tidak boleh lagi jawa sentris harus mulai Indonesia sentris," kata dia.

Sementara itu, Cak Imin mengaku tidak tahu siapa yang menyediakan air mineral menggunakan botol plastik.

Baca juga: Program Food Estate Akan Dihentikan Saat Anies-Cak Imin Menang, Timnas AMIN: Kita Butuh Perubahan

"Saya enggak tahu botol plastik disediakan siapa di situ," kata Cak Imin, usai bersilaturahmi dengan para alim ulama di Ponpes Raudhotul Banat, Sukabumi, Jawa Barat, Senin (22/1/2024).

Cak Imin menyebut memang sebaiknya penggunaan botol plastik dihindari untuk menjaga lingkungan.

"Tapi siapa yang menyediakan botol plastik di meja para peserta kita juga enggak tahu," kata dia.

2. Sindiran Baca Catatan

Halaman
1234
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas