Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Foke Prihatin Ada Lagi Korban Tawuran

Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo menyatakan rasa prihatinnya atas tawuran yang terjadi di Jalan Minangkabau Manggarai dan kembali

Penulis: Danang Setiaji Prabowo
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Foke Prihatin Ada Lagi Korban Tawuran
KOMPAS.com/VITALIS YOGI TRISNA
Bekas darah korban masih terlihat di lokasi terjadinya perkelahian antar pelajar di Manggarai, Jakarta Selatan, Rabu (26/9/2012). Tawuran yang melibatkan pelajar dari sekolah Kartika Zeni dengan Yayasan Karya 66 ini membuat satu orang pelajar luka parah dan dilarikan ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo. KOMPAS IMAGES/VITALIS YOGI TRISNA 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo menyatakan rasa prihatinnya atas tawuran yang terjadi di Jalan Minangkabau Manggarai dan kembali menyebabkan satu orang pelajar tewas.

Ditemui usai rapat paripurna bersama DPRD DKI, Gubernur yang akrab disapa Foke ini mengatakan ia prihatin, sedih, dan sangat berduka.

"Saya sangat berduka ada lagi siswa yang jadi korban. Padahal baru kemarin disepakati untuk mencari solusi, dan bukan menggeser masalah," ujar Foke, Rabu (26/9/2012).

Dikatakannya, sebenarnya sudah ada kesepakatan antara komite sekolah, pemerintah pusat, dan Pemprov DKI untuk menyepakati sebuah solusi. Menurutnya solusi tersebut harus berdasarkan manajemen yang berbasis sekolah ketimbang unsur-unsur luar.

"Kami tunggu rekomendasi apa yang dibutuhkan. Pemerintah punya kewajiban untuk memfasilitasi. Saya harap polisi bisa segera rampungkan investigasi dan menerapkan hukum sesuai peraturan yang berlaku bagi mereka yang terbukti bersalah," pungkasnya.

Klik:

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas