Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Tak Ada Puncak Arus Mudik di Stasiun Senen

Pemudik yang diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat mulai Minggu (4/8/2013) hingga Selasa (6/8/2013) berjumlah stabil.

Editor: Gusti Sawabi
zoom-in Tak Ada Puncak Arus Mudik di Stasiun Senen
WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA
Ribuan penumpang menunggu Kereta Api di Stasiun Pasar Senen, Jakarta, Sabtu (2/8/2013). Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Perkeretaapian Kemenhub Hanggoro Budi Wiryawan memprediksi puncak mudik akan berlangsung pada H-2 yakni 6 Agustus 2013. (WARTA KOTA/ANGGA BHAGYA NUGRAHA) 

Laporan Lidwina H. R. Maharrini

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pemudik yang diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen, Jakarta Pusat mulai Minggu (4/8/2013) hingga Selasa (6/8/2013) berjumlah stabil. Setiap harinya stasiun tersebut memberangkatkan sekitar 18.000 orang ke tujuan Jawa Tengah dan Jawa Timur.

"Tidak ada lonjakan atau puncak arus mudik. Karena penjualan tiket, kan sesuai kapasitas kursi kereta api," kata Kepala Bidang Humas Daop 1 Jakarta, Sukendar Mulya.

Mulai Minggu sampai hari ini, terdapat 18.830 penumpang yang diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen. Setiap harinya terdapat 26 kereta yang berjalan menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur, seperti Semarang, Solo, Yogyakarta, Surabaya, dan Malang.

Hingga pukul 07.48 WIB hari ini, lima kereta reguler dan satu kereta tambahan telah diberangkatkan. Seluruh kereta tersebut memuat 4.387 penumpang.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas