PG Cek Keberadaan Holly Hingga ke Cibubur
PG ini sampai survei keberadaan Holly di Cibubur, dia memastikan, mengecek korban benar tidak berada di Cibubur
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Johnson Simanjuntak
Warta Kota/henry lopulalan
Masyarakat berada disekitar garis polisi tempat dimana tewasnya salah satu pelaku pembunuhan terhadap Holly Angelia (38), di bawah 9A Tower Ebony, Apartemen Kalibata City, Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (10/10/2013). Polisi olah TKP dan mencari barang bukti baru terhadap dua tersangka yang sudah di tangkap. (Warta Kota/Henry Lopulalan)
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya, Kombes Pol Slamet Riyanto mengatakan DPO PG yang masuk komplotan pembunuh bayaran Holly ternyata sempat mengikuti Holly hingga ke kediaman ibu angkat Holly di Cibubur.
"PG ini sampai survei keberadaan Holly di Cibubur, dia memastikan, mengecek korban benar tidak berada di Cibubur," kata Slamet, Rabu (16/10/2013) di Mapolda Metro Jaya.
Setelah memastikan benar Holly berada di Cibubur, informasi itu diteruskan ke tersangka lainnya untuk bersiap-siap sesuai dengan peran untuk menghabisi nyawa Holly.
Tak hanya sebatas itu, PG yang mendapat bagian Rp 40 juta ini juga rencananya berperan sebagai sopir yang membawa jenazah Holly menggunakan sebuah mobil Xenia yang disewa.
BERITA REKOMENDASI