Geser ke atas / tap '✖' untuk membaca artikel
Aplikasi Tribun
Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun
LIVE ●
tag populer

Xenia Kabur Usai Tabrak Pejalan Kaki

Sebuah mobil Daihatsu Xenia berwarna silver dengan nomor polisi B 1428 PON menabrak seorang pejalan kaki di Jalan Raya Matraman

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Johnson Simanjuntak

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebuah mobil Daihatsu Xenia berwarna silver dengan nomor polisi B 1428 PON menabrak seorang pejalan kaki di Jalan Raya Matraman Raya, Jakarta Timur, Sabtu (9/11/2013) pagi.

Kepala Unit Lakalantas Wilayah Jakarta Timur AKP Agung Leksono menyebutkan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 04.10 WIB pagi tadi.

"Kejadiannya di Jalan Raya Matraman tepatnya didepan Alfamidi. Kendaraan datang dari arah selatan, lalu menabrak orang yang sedang menyeberang," kata Agung saat dihubungi Tribunnews.com, Sabtu (9/11/2013).

Dirinya menyebutkan, pelaku langsung tancap gas begitu tahu menabrak manusia. Korban yang meninggal dunia di lokasi langsung dibawa ke RSCM.

"Korban tak memiliki identitas. Kami mengimbau warga yang melihat kendaraan tersebut untuk segera melapor ke polisi," kata Agung.

Rekomendasi Untuk Anda
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Atas