Paskhas Diterjunkan Bantu Korban Banjir Kampung Pulo
Belasan anggota Paskhas TNI Angkatan Udara (TNI AU) membantu korban banjir di Kampung Pulo, Kampung Melayu Jakarta Timur, Selasa (14/1/2014).
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Rachmat Hidayat
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Belasan anggota Paskhas TNI Angkatan Udara (TNI AU) membantu korban banjir di Kampung Pulo, Kampung Melayu Jakarta Timur, Selasa (14/1/2014).
Mereka membantu menyisir daerah yang terendam banjir dan membersihkan sampah.
"Di sini untuk membersihkan sampah dan lumpur. Menyisir daerah yang masih terkena banjir dan membantu warga yang masih perlu dievakuasi," ujar Letkol Penerbang M Arifin di RT 03 RW 04 Kampung Pulo, Jakarta Timur, Selasa (14/1/2014).
Dikatakan, pasukan yang diturunkan sebanyak 60 orang. Para prajurit TNI AU itu berasal dari 2 regu dari Koop 1 dan Paskhas 461 Halim.
"Ada 2 SST (Satuan Setingkat Peleton) sebanyak 60 orang," katanya.
Saat ini, para warga dibantu petugas dari kepolisian, TNI, SAR, dan dinas-dinas terkait mulai membersihkan sampah di lokasi. Ketinggian air di Kampung Pulo sendiri masih sekitar 50-100 centimeter.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.