Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Danjen Kopassus Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Bekasi

Mewakili Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Budiman, Danjen Kopassus memberikan bantaun kepada sekitar 800 pengungsi

Penulis: Wahyu Aji
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Danjen Kopassus Berikan Bantuan Untuk Korban Banjir di Bekasi
Istimewa
Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjend Agus Sutomo memberikan bantuan kepada korban banjir di Kampung Singkil dan Kampung Cabang Gelem Desa Samudera Jaya Kecamatan Taruma Jaya Kabupaten Bekasi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjend Agus Sutomo memberikan bantuan kepada korban banjir di Kampung Singkil dan Kampung Cabang Gelem Desa Samudera Jaya Kecamatan Taruma Jaya Kabupaten Bekasi.

Mewakili Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Budiman, Danjen Kopassus memberikan bantaun kepada sekitar 800 pengungsi korban banjir.

"Sebagian masyarakat sudah kembali untuk membersihkan rumah, namun masih ada yangtetap tinggal di tenda pengungsi, karena rumah mereka masih belum bisa ditempati," kata Agus dalam keterangan pers yang diterima Tribunnews.com, Senin (27/1/2014).

Dirinya menjelaskan, sampai saat ini satuan TNI gabungan masih disiagakan, demi mengantisipasi banjir susulan yang mungkin kembali terjadi.

"Kegiatan yang sudah dilaksanakan, evakuasi, pendirian posko, pengobatan gratis, pendirian dapur lapangan. Rata-rata banyak korban banjir yang menderita penyakit seperti gatal-gatal, pilek, batuk, dan demam," lanjutnya.

Berita Rekomendasi
Tags:
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas