Polisi Siap Cegah Dokter Asing Hospital Metropole
Kepolisian tengah menelusuri keterlibatan dokter asing yang membuka praktik di Hospital Metropole. Belakangan Metropole ditutup karena malapraktik.
Penulis: Theresia Felisiani
Editor: Y Gustaman
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Theresia Felisiani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepolisian tengah menelusuri keterlibatan dokter asing yang membuka praktik di Hospital Metropole. Belakangan Hospital Metropole ditutup karena malapraktik.
Seorang mantan pasien yang mengalami malapraktik melaporkan Hospital Metropole ke Polda Metro Jaya. Dia mengaku mendapai seorang dokter asing yang menggunakan jasa penerjemah.
"Untuk dokter asing sedang kita telusuri, apakah sudah pergi ke luar negeri atau masih di dalam negeri," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Rikwanto di Jakarta, Selasa (30/9/2014).
Rikwanto memastikan, penyidik akan meminta Kementerian Hukum dan HAM, dalam hal ini pihak imigrasi, untuk mencegah dokter asing pergi ke luar negeri jika memang masih berada di Indonesia.