Ratusan Umat Muslim Salat Idul Adha di Kampus Uhamka Pasar Rebo
Di Jakarta Timur ratusan jemaah, mengikuti Salat Idul Adha di halaman kampus Uhamka, Pasar Rebo.
Penulis: Wahyu Aji
Editor: Dewi Agustina
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebagian masyarakat DKI Jakarta sudah menggelar Salat Idul Adha, Sabtu (4/10/2014) hari ini. Di Jakarta Timur ratusan jemaah, mengikuti Salat Idul Adha di halaman kampus Uhamka, Pasar Rebo.
Pantauan Tribunnews.com, jemaah mulai memadati kampus Uhamka di Jalan Tanah Merdeka, Pasar Rebo, Jakarta Timur mulai pukul 06.00 WIB. Lantaran lapangan parkir digunakan sebagai tempat salat, kendaraan yang dibawa diparkir di pinggir jalan.
PP Muhammadiyah berdasarkan hasil hisab, menetapkan 1 Dzulhijjah 1435 Hijriyah jatuh pada Kamis 25 September 2014, Hari Arafah (wukuf) dan puasa Arafah dapat dilakukan pada Jumat 3 Oktober dan Idul Adha (10 Dzulhijjah) jatuh pada Sabtu 4 Oktober. Penetapan ini lebih dulu sehari dibanding ketetapan pemerintah pada Minggu 5 Oktober besok.
Di Jakarta ada beberapa lokasi yang dipusatkan untuk menjalankan Salat Idul Adha hari ini.
Di Jakarta Selatan ada sejumlah lokasi yang disiapkan. Antara lain di halaman kampus Universitas Muhammadiyah Prof Dr Hamka (Uhamka) Jalan Limau Kebayoran Baru, lapangan Masjid Al Huda Muhammadiyah Tebet Timur, Lapangan Lemigas Kebayoran Lama, halaman Masjid Mubasyirin Setiabudi, Majid Darul Hikam Bukit Duri.
Sedangkan di Jakarta Barat disiapkan antara lain di Lapangan Bola Wijaya Kusuma Slipi, Masjid Al Huda Jalan Latumenten II Jelambar, Masjid Uswatun Hasanah Jalan Daan Mogot Cengkareng, Halaman SMA 2 Jalan Gajah Mada, Masjid Baitul hikmah Komplek Perguruan Muhammadiyah Tomang.
Di Jakarta Utara disiapkan antara lain Masjid Al Husna Tanjung Priok, halaman Apartemen Mitra Bahari Penjaringan, RS Islam Jakarta Sukapura, Lapangan Pasar Elang, Lapangan Basket Komplek PTHI Kelapa Gading.
Di Jakarta Timur di Jalan Balai Pustaka Barat Rawamangun, Lapangan Pacuan Kuda Pulomas Jalan Pulomas Raya, halaman parkir Bioskop Nusantara Jatinegara Barat, halaman Islamic Center Perumnas Klender, kampus Uhamka Pasar Rebo Jalan Tanah Merdeka.