Ibu Diduga Gergaji Anak Jalani Pemeriksaan Urine
Tes urine dilakukan itu prosedur. Hasil belum keluar.
Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Penyidik Polres Metro Jakarta Selatan melakukan pemeriksaan secara maraton terhadap LSR (47), seorang ibu yang diduga menggergaji anak laki-lakinya, GT (12).
Pemeriksaan LSR, sebagai saksi terlapor tersebut dilakukan di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu (8/7/2015), sejak pukul 11.00 WIB. Dia diperiksa didampingi anaknya yang lain bernama CLR (14).
"Pemeriksaan berjalan saat ini. Kami belum bisa menyampaikan. Inti pemeriksaan seputar keseharian dia sama anak," ujar Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Besar Polisi, Audie Latuheru di Mapolres Metro Jakarta Selatan, Rabu (8/7/2015).
Audie menjelaskan, penyidik memfokuskan pemeriksaan terhadap LSR untuk mengetahui apakah benar terjadi penganiayaan yang menimpa GT. Nantinya, keterangan LSR dicocokkan dengan keterangan sejumlah sembilan saksi yang telah diperiksa.
Selain melakukan pemeriksaan terhadap LSR, penyidik juga meminta kepada ibu tiga orang anak tersebut menjalani tes urine. Ini dilakukan untuk didalami apakah dia menyalahgunakan narkoba.
"Tes urine dilakukan itu prosedur. Hasil belum keluar. Pemeriksaan pengunaan narkoba dilanjutkan dengan BAP sedang berjalan. Hasil urine hari ini ke luar," kata dia.
AKBP Audie Latuheru menjelaskan, pemeriksaan terhadap LSR masih dilanjutkan. Nanti apabila telah selesai, maka akan disampaikan hasil pemeriksaan tersebut.