Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pedagang Pasar Gembrong Selamatkan Barang dari Amukan Api

Mereka yang disinyalir sebagai pedagang kios yang terbakar ini menyelamatkan dagangan mereka ke tengah jalan umum agar tak ikut terbakar.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Pedagang Pasar Gembrong Selamatkan Barang dari Amukan Api
Kompas.com

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Beberapa kios mainan di Pasar Gembrong, Jatinegara, Jakarta Timur, disebut ikut dilalap api dalam peristiwa kebakaran, Selasa (4/8/2015) malam.

"Ada sekitar lima atau enam ini. Merembet aja dari yang belakang," kata seorang warga yang sedang ikut memadamkan api, di lokasi kejadian, Selasa malam.

Sampai pukul 23.10, upaya pemadaman masih berlangsung. Nampak, kios mainan yang terbakar berada di tepi trotoar Jalan Basuki Rahmat. Sedangkan lokasi kebakaran berada di RT 12 RW 02, belakang Pasar Gembrong.

Sejumlah orang sambil memadamkan api, terlihat bahu membahu memindahkan barang dagangan berupa mainan. Mereka yang disinyalir sebagai pedagang kios yang terbakar ini menyelamatkan dagangan mereka ke tengah jalan umum agar tak ikut terbakar.

Warga mengatakan, kebakaran terjadi sekitar pukul 20.30 tadi. Warga mengatakan, api lebih dulu membakar puluhan rumah semi permanen yang ada di tepi Kali Cipinang di Pasar Gembrong, sebelum menjalar ke sekitarnya.

Sejumlah toko mainan yang ada di Jalan Basuki Rahmat lain, tak ikut terbakar. Api dapat dicegah meluas setelah petugas pemadam kebakaran turun ke lokasi.

Informasi dari Humas Wali Kota Jakarta Timur, sebanyak 29 mobil pemadam dari Suku Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Timur di kerahkan ke lokasi kejadian. Upaya pemadaman masih berlangsung.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas