Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pascaledakan, Starbucks Coffee Ditutup

Penutupan dilakukan setelah ledakan bom di tempat itu, Kamis (14/1/2016) siang tadi.

Penulis: Glery Lazuardi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Pascaledakan, Starbucks Coffee Ditutup
Tribunnews.com/Glery Lazuardi
Starbucks Coffee ditutup setelah insiden ledakan bom siang tadi. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Petugas gedung Cakrawala menutup lokasi tempat serangan teroris di Starbucks Coffee.

Penutupan dilakukan setelah ledakan bom di tempat itu, Kamis (14/1/2016) siang tadi.

Penutupan akan dilakukan sampai, Senin (19/1/2016).

Petugas gedung Cakrawala, Sukmadi (22), mengatakan penutupan dilakukan atas instruksi aparat kepolisian.

Ini dilakukan karena pihak berwajib masih melakukan penyelidikan di tempat itu.

"Kemungkinan para karyawan di perkantoran Cakrawala diliburkan. Namun lihat besok saja," tutur Sukmadi kepada wartawan ditemui di lokasi, Kamis (14/1/2016).

Berdasarkan pemantauan, terlihat seng-seng setinggi dua meter mengelilingi tempat kejadian perkara (TKP).

Berita Rekomendasi

Pemasangan seng dilakukan sejak pukul 18.00 WIB.

Starbacks adalah sebuah perusahaan kopi dan jaringan kedai kopi global asal Amerika Serikat yang membuka cabang di sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk di gedung Cakrawala Jl MH Thamrin Jakarta.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas