Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rekan Polisi Mulai Berdatangan ke TMP Kalibata

Pengajian masih berlangsung sebelum akhirnya dikebumikan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Rekan Polisi Mulai Berdatangan ke TMP Kalibata
Tribunnews.com/Amriyono Prakoso
Keluarga dari Mantan Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Pol (Purn) Almarhum Abubakar Nataprawira di RS Polri Kramat Jati. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -- Sejak Selasa pagi hingga pukul 09.00, kerabat alm Irjen Pol Abubakar Nataprawira mulai berdatangan ke Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Timur.

Terlihat Brigjen Pol Untung Yoga datang lebih dulu, disusul oleh Komjen Nanan Soekarna. Pengajian masih berlangsung sebelum akhirnya dikebumikan di TMP Kalibata, Jakarta Selatan.

Untung menyampaikan belasungkawa atas kepergian alm Abubakar.

Abubakar menjadi salah satu korban ledakan saat elakukan terapi di RS AL Mintohardjo, Senin (14/3/2016).

"Saya kira kita pada kesempatan kali ini menyampaikan duka cita sedalamnya atas kepergian almarhum. Semua ada di tangan Tuhan, kita tidak tahu panggilan itu kapan datang," ungkapnya pada rekan media.

Rekam jejak Abubakar saat masih menjabat Kadiv Humas terlihat jelas sangat positif. Hal itu disampaikan langsung oleh Untung.

"Karena sama-sama di Humas Polri, beliau cukup sabar. Proaktif mengelola tugas-tugas penyampaian informasi kepada masyarakat. Kami merasa kehilangan," tuturnya.

Berita Rekomendasi

Berbeda dengan Komjen Pol Nanan Sukarna. Beliau pernah bersama-sama dengan alm. Abubakar saat menjabat di Kapolres Jakarta Utara, di Polda hingga menjadi Humas Polri.

"Beliau punya pendirian, punya warna dan berani mengambil keputusan saat kritis," kenang Nanan.

Ia juga menambahkan bahwa Abubakar merupakan sosok yang baik dan menjadi contoh teladan.

"Saya dan keluarga menyampaikan turut berduka cita atas meninggalnya beliau. Semoga yang ditinggalkan tetap sabar menjalaninya dan amal ibadah nya diterima di sisi-Nya," doa Nanan sambil berlalu meninggalkan rumah duka.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas