Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Lulung dan Hasnaeni Siap Berpasangan di Pilkada 2017

Abraham Lunggana dan Hasnaeni Moein membuka peluang menjadi pasangan

Penulis: Valdy Arief
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Lulung dan Hasnaeni Siap Berpasangan di Pilkada 2017
Valdy Arief/Tribunnews.com
Lulung dan Hasnaeni 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua bakal calon Gubernur DKI Jakarta, Abraham Lunggana dan Hasnaeni Moein membuka peluang menjadi pasangan pada Pilkada 2017 mendatang.

Hal tersebut dilontarkan keduanya saat kader Partai Demokrat itu mendatangi kantor DPP PPP untuk bertemu laki-laki yang akrab disapa Haji Lulung dan pengurus partai kabah itu.

"Kalau pasangan kami bisa saja terjadi," kata Abraham Lunggana di kantor DPP PPP, Cikini, Jakarta, Sabtu (19/3/2016).

Namun, sebut Lulung, hal tersebut masih tergantung pada hasil kesepakatan koalisi partai pengusungnya kelak.

Pada kesempatan tersebut, Lulung juga meminta Hasnaeni untuk memperkuat konsolidasi dengan partai politik lain.

"Saya harap beliau dapat ikut aktif dalam pertemuan berkala konsolidasi partai politik," kata Lulung.

Sedangkan Hasnaeni, menyatakan bersedia menjadi calon Wakil Gubernur bersama Lulung.

Berita Rekomendasi

"Saya tidak menutup kemungkinan bisa mendampingi siapapun," kata Hasnaeni.

Meski demikian, bakal calon yang menyebut dirinya wanita emas ingin melihat respon pemilih terlebih dahulu.

"Semua tergantung kesukaan masyarakat," katanya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas