AM Fatwa Curiga Ada Agenda Lain dari Pihak yang Menghalangi Ridwan Kamil Maju di DKI
Tokoh Senior Muhammadiyah AM Fatwa menegaskan harus ada alasan yang jelas jika ada pihak yang mencoba menjegal Walikota Bandung Ridwan Kamil
Penulis: Fitri Wulandari
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fitri Wulandari
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Tokoh Senior Muhammadiyah AM Fatwa menegaskan harus ada alasan yang jelas jika ada pihak yang mencoba menjegal Walikota Bandung Ridwan Kamil maju mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta.
"Sekarang ini Ridwan Kamil kalau ada yang mencoba menghalangi, kita harus tahu apa alasannya," ujar AM Fatwa, di Jalan Yos Sudarso, Jakarta Utara, Sabtu (23/7/2016).
Ia pun mempertanyakan, pihak yang hendak menghalangi rencana tersebut.
"Apa yang menghalangi itu punya program lain?"
Menurutnya, dalam Pemilihan Gubernur DKI jakarta 2017 mendatang harus muncul beberapa calon agar masyarakat Jakarta memiliki banyak pilihan untuk menentukan pemimpinnya.
"Jadi tidak bisa kita mencalonkan seseorang saja, harus ada alternatif-alternatif pilihan,"ucapnya.
Kata dia, masa depan Jakarta sebagai ibukota negara ditentukan pemimpin yang nanti terpilih.
"Memilih pemimpin itu artinya memilih masa depan, Memilih gubernur DKI Jakarta adalah memilih masa depan ibukota negara kita," katanya.