PDIP Tak Menampik Banyak yang Meminta Risma Diboyong ke Jakarta
Masukan kepada PDI Perjuangan meminta agar Risma dimajukan di Pilgub DKI Jakarta.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Hasanudin Aco
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan, Ahmad Basarah mengatakan partainya hingga saat ini belum menentukan nama calon gubernur DKI Jakarta yang akan diusung.
Meski tidak ditampiknya saat ini banyak nama yang disangkut-sangkutan dengan PDI Perjuangan terkait cagub DKI.
"Pokoknya sebelum penutupan pendaftaran kita akan umumkan. Bisa juga last minute kita umumkan," kata Basarah saat dikonfirmasi, Kamis (4/8/2016).
Mengenai nama Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini yang digadang-gadang akan dibawa ke Jakarta, Basarah menilai banyak menerima masukan.
Menurutnya, masukan kepada PDI Perjuangan meminta agar Risma dimajukan di Pilgub DKI Jakarta.
"Soal Risma, kami tidak menampik banyak aspirasi masyarakat baik civil society maupun partai politik yang meminta kepada DPP PDIP agar mengusung Risma," tuturnya.
Masih kata Basarah, PDI Perjuangan saat ini tengah menggodok usulan dan pendapat serta aspirasi yang berkembang di masyarakat.
Menurutnya, PDI Perjuangan masih menjajaki koalisi dengan partai politik lain untuk Pilkada DKI Jakarta.
"Kami tengah menggodok usulan dan pendapat, aspirasi yang berkembang di tengah masyarakat terkait dengan usulan Risma jadi Cagub," tukasnya.