Ada Calo di RSUD, Ahok: Siapa Namanya, Pecat!
Ahok akan memecat oknum pegawai negeri sipil yang memungut upah liar.
Penulis: Dennis Destryawan
Editor: Johnson Simanjuntak
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok meminta warga Jakarta berperan melaporkan kepada petugas, bila menemukan calo kamar yang ada di rumah sakit umum daerah (RSUD) di Jakarta.
Ahok merespon temuan dari Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi, terkait masih adanya praktik calo kamar di salah satu RSUD di Jakarta.
"Jadi masyarakat juga jangan mau kalau dicaloin, tangkap dan lapor kita," ujar Ahok di Balai Kota, Jakarta Pusat, Kamis (25/8/2016).
Ahok akan memecat oknum pegawai negeri sipil yang memungut upah liar.
"Ya makanya saya bilang siapa namanya? Pecat!," kata Ahok.
Ahok mengaku belum tahu di mana RSUD yang masih marak praktik calo, sebagaimana dimaksud Prasetio.
"Saya tidak tahu (kasusnya) di RS mana, apa Cengkareng? Karna Cengkareng selalu main," ujar Ahok.