Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Model Cantik Ini Ternyata Terjun dari Lantai 9 Setelah Minum Penenang dan Anggur Merah

Kedua temannya yang tinggal dengan DW di apartemen tersebut, yaitu S (26) dan R (23), juga mengatakan DW meminum anggur merah.

Editor: Hendra Gunawan
zoom-in Model Cantik Ini Ternyata Terjun dari Lantai 9 Setelah Minum Penenang dan Anggur Merah
Warta Kota/Panji Baskhara Ramadhan
Ilustrasi Seorang wanita terjun dari lantai atas Apartment 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA  -- DW (19) alias Desi, model yang tewas setelah jatuh dari lantai 9 tower Akasia Apartemen Kalibata City, Jakarta Selatan, pada Rabu lalu diketahui menenggak obat penenang jenis Riklona dan anggur merah sebelum jatuh dan akhirnya tewas.

Dari hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), polisi menemukan satu strip riklona yang telah dikonsumsi.

Kedua temannya yang tinggal dengan DW di apartemen tersebut, yaitu S (26) dan R (23), juga mengatakan DW meminum anggur merah.

"Sebelum kejadian dia beli anggur merah seplastik, dia minum di apartemen," kata Kapolsek Pancoran Komisaris Aswin, Jumat (18/11).

S dan R, yang baru kenal sebulan dengan DW, juga mengatakan bahwa gadis itu rutin menenggak Riklona. Kata mereka, DW sering marah-marah jika tak meminum Riklona.

S, perempuan yang merupakan kekasih DW, mengatakan ia dan DW sedang bertengkar pada malam kejadian. Sebelum jatuh, DW memang sempat akan loncat dari balkon tetapi berhasil digagalkan S dan R yang membujuknya.

Satpam Apartemen Kalibata City kemudian mengamankan S dan R di lobby. DW diketahui sendirian di dalam unit itu sebelum dia ditemukan jatuh.

Berita Rekomendasi

Polisi menduga DW bunuh diri.

"Kami masih terus penyelidikan karena kami belum mengukur ketinggian balkon, juga menunggu hasil otopsi," kata Aswin, Jumat.

Pada Rabu malam lalu, DW jatuh dan mengalami patah tulang di beberapa bagian tubuhnya. Ia dilarikan ke Rumah Sakit Tria Dipa pada sekitar pukul 00.00 WIB dan meninggal di rumah sakit itu.

Jenazahnya kemudian dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk diotopsi. (Nibras Nada Nailufar)

Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas