Korban Ledakan Pabrik Mercon Hangus dan Susah Dikenali
Korban tewas akibat ledakan pabrik mercon di kawasan Kosambi, Kabupaten Tangerang terus bertambah.
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Korban tewas akibat ledakan pabrik mercon di kawasan Kosambi, Kabupaten Tangerang terus bertambah.
Total, ada 47 orang ditemukan tewas di dalam pabrik tersebut.
"Yang dikirim ke RS Polri ada 39 korban. Masih ada 8 lagi. Jadi total 47," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono kepada Kompas.com, Kamis (26/10/2016).
Argo menambahkan, korban selamat yang sudah dilarikan ke rumah sakit sebanyak 46 orang.
Baca: Djarot Ungkapkan Perubahan Fisik Ahok Selama Mendekam di Penjara
Mereka mendapat perawatan di RSUD Tangerang dan di RS Mitra Husada.
"Berdasarkan keterangan saksi ada 103 pekerja yang bekerja di pabrik itu hari ini," kata Argo.
Gudang mercon milik PT Panca Buana ini dikabarkan meledak pada Kamis (26/10/2016) pukul 09.00 WIB.
Pihak pemadam baru tiba pukul 10.30 WIB dengan sebelas mobil pemadam.
Baca: Lima Warga Jabar Korban Meledaknya Pabrik Petasan Belum Ditemukan
Saat itu, kondisi gerbang terkunci. Untungnya, warga setempat sempat membobol tembok gudang untuk menyelamatkan para karyawan yang terjebak di dalam.
Api berhasil dipadamkan pada pukul 12.00 WIB.(Kompas.com/Akhdi Martin Pratama)
Berita ini telah tayang di Kompas.com, berjudul: Korban Tewas Ledakan Pabrik Mercon Bertambah Jadi 47 Orang